Begini Jawaban Luhut dan Moeldoko Mengenai Isu Lahan di Ibu Kota Baru di Kaltim Itu Milik Prabowo Subianto.
Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman, Luhut Binsar Panjaitan menjawab isu yang sedang ramai dibicarakan mengenai wacana pemindahan Ibu Kota.
Adapun isu tersebut yakni terkait lahan di ibu kota baru di Kalimantan Timur (Kaltim) dimiliki Prabowo Subianto. Benarkah demikian?
Mendengar kabar tersebut, Luhut Binsar Panjaitan pun buka suara. Ia memastikan di lokasi Ibu kota baru tidak ada lahan milik Prabowo Subianto.
“Enggak ada, jauh dari situ. Presiden itu kan selalu berangkat dengan studi. Studinya sudah dilakukan secara komprehensif oleh Bappenas (Badan Perencanaan Pembangunan Nasional). Ya kita tunggu saja, Presiden kan tinggal memerintahkan, coba ini distudi, layak atau enggak. Kalau iya bagaimana, legalnya gimana, pendanaan dari mana dan seterusnya,” tutur Luhut, Kamis (29/8) dilansir dari merdeka.com.
Dalam hal itu, menurut Luhut semua kebutuhan ibu kota baru juga sudah dinilai oleh Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional. Sehingga bisa dipastikan bahwa lahan bakal ibu kota tersebut tidak dimiliki perorangan.
“Semua sudah dinilai ATR, mereka yang paling tahu. Saya kira bagus itu. Setahu saya ndak ada yang dikuasai oleh perorangan,” tegasnya.
Bantahan Moeldoko Soal Lahan di Ibu Kota Baru Milik Prabowo
Sama halnya dengan Luhut, Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko juga membantah bahwa lahan di ibu kota baru itu milik Prabowo.
Moeldoko mengatakan lahan tersebut bukan lagi milik Prabowo.
“Kemarin itu eks ITCI (International Timber Corporation Indonesia) ya, bukan lagi milik Prabowo,” ujar Moeldoko pada Selasa (27/8) dikutip dari tribunnews.com
Seperti yang dilansir dari tribunnews.com, Jubir Prabowo Dahnil Anzar telah mengklarifikasi soal lahan di ibu kota baru Indonesia yang berada di Penajam Paser Utara Kalimantan Timur. Ia mengatakan bahwa lahan tersebut bukanlah milik Prabowo, tapi milik adik Prabowo yakni Hashim Djojohadikusumo melalui perusahaan PT Ashari Group.
Sementara itu, Prabowo sendiri kata Dahnil hanya memiliki lahan di Berau, Kalimantan Timur.
Kabar mengenai lahan di ibu kota baru milik Prabowo sebelumnya datang dari Dahlan Iskan. Dalam laman pribadinya disway.id, Dahlan Iskan menyebut bahwa terdapat lahan milik Prabowo Subianto di kabupaten yang menjadi ibu kota baru Indonesia.