Djawanews.com – Eks Menteri kesehatan Terawan Agus Putranto rupanya punya andil besar dalam pemulihan penyakit yang diderita Presiden pertama Timor Leste Xanana Gusmao.
Terawan adalah orang yang membersihkan penyumbatan pembuluh darah ke otak Xanana. Dia melakukannya dengan metode Digital Substraction Angiography (DSA)—sebuah metode cuci otak untuk menyembuhkan pasien stroke.
Hal ini diungkapkan oleh Tadius Prio Utomo. Dia mengisahkan pengalamannya saat menemani Xanana di RSPAD Gatot Soebroto Jakarta.
Kisah itu diunggah di akun Facebook pribadinya ada 28 November 2020 dengan tajuk “Persahabatan Dokter Terawan dan Xanana Gusmao.”
Pada Kamis (19/11/2020) pagi, Prio mengantar Xanana ke RSPAD untuk check up. Saat tiba di rumah sakit, Xanana langsung menjalani pemeriksaan medis mulai dari paru, jantung, MRI, dan lain sebagainya.
Jadwal operasi Xanana dengan metode DSA pun segera dibuat. Dia akan dioperasi oleh Terawan pada tanggal 20 November, atau sehari setelah check up.
Akan tetapi, Terawan mendadak harus menjalankan tugas negara pada tanggal 20 November. Jadwal operasinya pun diundur setelah tanggal 20 November.
Tiba-tiba, pada Kamis (29/11/2020) siang, Terawan datang menjenguk Xanana. Tanpa diduga, dia langsung meminta tim DSA melakukan operasi pada saat itu juga.
“Wes ojo ditunda, mumpung aku ada waktu,” ujar Terawan seperti ditulis Prio.
Tak berselang lama, operasi dengan metode DSA pun dilakukan. Terawan adalah dokter yang memimpin operasi Xanana.
Operasi pembersihan pembuluh darah di otak itu hanya berlangsung selama 20 menit. Begitu selesai melakukan operasi, Terawan langsung pamit kepada Xanana untuk menjalankan tugasnya sebagai Menkes RI.
“Tadi itu tugas kemanusiaan dan persahabatan, mohon izin yang Mulia (Xanana Gusmao), saya sekarang harus menjalankan tugas negara,” kata Terawan.
Menurut Prio, apa yang dilakukan oleh Terawan merupakan bentuk penghormatan terhadap Xanana sekaligus tanda persahabatan dua tokoh negara yang berbeda.
Simak perkembangan informasi terkini baik regional, nasional, dan macanegara hanya di Warta Harian Djawanews. Selain itu, untuk mendapatkan informasi cepat dan menarik jangan lupa ikuti Instagram @djawanewscom.