Djawanews.com – Pertemuan Ketua DPR RI Puan Maharani dengan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dalam acara Munas HIPMI di Solo pada Senin (21/11) kemarin menjadi sorotan publik. Keduanya terlihat bersalaman dan berfoto bersama berampingan.
Menanggapi hal itu, Puan mengonfirmasi bahwa keduanya selama ini baik-baik saja. Ia mengaku dalam acara tersebut keduanya bersalaman dan bertemu seperti biasa.
“Tadi jalan berdua, bertiga sama Mas Wali. Sama-sama kader, ya nggak ada apa-apa. Biasa saja, akrab aja,” katanya usai makan siang bersama dengan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka di rumah dinas Loji Gandrung, Solo, Senin 21 November.
Ia menampik jika selama ini hubungan keduanya renggang. Puan merasa selama ini selalu mesra dengan Ganjar. ”Dari dulu juga mesra, cuma jarang ketemuan aja,” katanya.
Selama ini Puan dan Ganjar merupakan kandidat yang sama-sama kuat untuk diajukan oleh PDIP. Puan selama ini menjabat sebagai Ketua DPP PDIP. Sementara Ganjar Pranowo dikenal sebagai salah satu kader PDIP.
Selama ini pendukung keduanya sama-sama ingin kandidatnya mendapat tiket pencapresan dari PDIP. Namun terkait hal ini, Puan mengimbau agar pendukung keduanya tetap solid. Sebab mereka tetap merupakan kader PDIP.
”Sama-sama sebagai kader PDIP, harusnya kita solid, guyub. Toh di PDIP memang sudah menjadi keputusan Ketua Umum siapa yang nanti akan maju dalam Pilpres 2024,” katanya.
Untuk itu ia meminta agar tiap kader harus sabar menunggu keputusan dari ibunya, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.
”Jadi kita masih menunggu, ya kita solid bekerja saja untuk memenangkan PDIP ke depan,” katanya.
Sementara itu Gibran Rakabuming Raka mengaku senang jika Puan dan Ganjar bisa bersama. Keduanya bahkan sudah bertemu sejak acara Muktamar Muhammadiyah dan Aisyiyah ke-48.
”Senang sekali, apalagi ini momen yang tepat ya di acara HIPMI. Sebenernya kemarin di acara muktamar juga barengan lho. Ngobrol di ruang holding di Manahan,” katanya.