Djawanews.com – Pertemuan Presiden Jokowi dengan Elon Musk menjadi sorotan publik. Pasalnya sang bos Tesla hanya mengenakan kaus oblong saat menemui Jokowi.
Meski menjadi orang terkaya di dunia, Elon Musk tidak terlalu peduli dengan simbol-simbol kemewahan.
Hal ini terlihat saat Elon Musk menerima Presiden Jokowi di markas SpaceX, Texas, Amerika Serikat (AS), Sabtu 14 Mei.
Banyak yang penasaran dengan kaus yang dipakai Bos SpaceX itu. Sama halnya saat Elon Musk bertemu dengan Menko Kemaritiman dan Investasi Luhut Pandjaitan.
Dikutip dari genpi.co, kaus yang dipakai Elon Musk merupakan merchandise Tesla yang dijual di situs resmi Tesla, shop.tesla.com.
Situs tersebut menjual segala pernak-pernik Tesla. Mulai dari mobil, t-shirt, celana, hingga kaus kaki.
Kaus yang dipakai Elon Musk saat menemui Jokowi dibanderol dengan harga USD30 atau sekitar Rp432.360.
Selain berpenampilan sederhana, Elon Musk juga mengaku hanya tinggal di rumah sederhana seharga 50.000 dolar atau setara dengan Rp734 juta yang berlokasi di Texas, AS.
Hal itu terkait dengan komitmennya untuk lebih menghemat uang dengan menjual semua aset fisiknya, seperti yang pernah diumumkannya pada Mei 2021.
Selain menghemat uang, alasan Musk tinggal di rumah kontrakan yaitu agar ia bisa fokus pada misi membangun peradaban manusia di Mars.
"Jika kita mampu membuat kehidupan mandiri di Mars, kita akan melewati salah satu filter terbesar. Itu kemudian membuat kita menjadi makhluk antarbintang," kata Musk melalui akun Twitter-nya.
Dia belum bisa memastikan waktu yang tepat untuk manusia agar bisa hidup di Mars.
"Bumi berusia 4,5 miliar tahun, tetapi kehidupan masih belum multiplanet dan sangat tidak pasti berapa banyak waktu yang tersisa untuk menjadi begitu," kata Elon Musk.