Djawanews.com – Rektor Universitas Ibnu Chaldun Musni Umar menegaskan para investor China di Indonesia tidak perlu khawatir jika Gubernur Jakarta Anies Baswedan terpilih sebagai presiden. Hal ini menjawab isu yang berkembang luas bahwa para investor China mengkhawatirkan Anies memenangkan pemilu 2024.
Musni Umar mengatakan bahwa Anies Baswedan bukanlah musuh. Namun lebih kepada sahabat perjuangan.
"Ada yg sebut China cemas dgn fenomena Anies jelang pemilu 2024. Saya tegaskan Anies bukan musuh, tapi sahabat seperjuangan," kata Musni Umar melalui akun Twitter pribadinya, dikutip Selasa 2 Agustus.
Lebih lanjut, Musni Umar meminta agar Cina membuang jauh-jauh rasa khawatirnya.
"Cina tidak perlu merasa khawatir akan hal itu," ungkap Musni Umar.
Kemudian, Musni Umar menuturkan bahwa hal itu tidak perlu ditakutkan Cina lantaran Anies Baswedan hanya ingin sama-sama maju bersama.
"Tidak perlu cemas apalagi takut karena Anies hanya ingin kita maju bersama," ujar Musni Umar.
Menurutnya, antara para investestor dan bangsa Indonesia akan tetap dalam posisi saling menguntungkan.
"Mrk yg investasi di Indo. Untung, bgs Indo juga untung. Win-win," tandasnya.