Djawanews.com –Said Iqbal, Presiden Partai Buruh, meminta para netizen generasi millenial dan gen Z di media sosial agar turut serta menyuarakan adanya penolakan terhadap kenaikan harga BBM bersubsidi yang akhir-akhir ini terjadi. Hal ini dilakukan sebab menurut para buruh masa depan generasi akan terancam jika hal ini dibiarkan begitu saja.
Hal tersebut dikatakan Said saat menggelar aksi demonstrasi di depan Gedung DPR RI, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa 6 September.
"Kalau kita diam, netizen pada diam, maka ketidakadilan akan terus berlangsung," kata Said.
Ia berkata, bahwa kenaikan BBM berimbas terhadap naiknya harga lainnya. Untuk itu, dia mengajak para masyarakat Indonesia agar dapat menyuarakan protes di media sosial terkait penolakan kenaikan harga BBM.
Harga BBM Naik, Generasi Millenial dan Z Bakal Terancam Masa Depannya
"Kami mengumumkan secara terbuka kepada seluruh rakyat Indonesia khusus para netizen yang bermain sosial media, anak muda, milenial, dan gen Z, masa depanmu sedang terancam," ucapnya.
"Aksi akan lanjut terus menerus hingga pemerintah menurunkan harga BBM, kita pernah menang. Karena kami berkeyakinan bahwa bapak presiden Jokowi akan mendengar suara rakyat di samping suara elit para partai politik dan elit menteri yang tidak berpihak pada kepentingan rakyat," tandasnya.
Said mengatakan jika aksi tersebut akan terus berlanjut hingga pemerintahan yang dipimpin Jokowi menurunkan harga BBM. Ia beranggapan jika presiden akan mendengarkan suara raakyatnya.
Dapatkan warta harian terbaru lainya dengan mengikuti portal berita Djawanews dan akun Instagram Djawanews.