Djawanews - Penceramah Haikal Hassan akhirnya dilapori ke polisi karena cuitannya di Twitter mengomentari keputusan pembatalan pemberangkatan jemaah haji 2021 oleh Kementerian Agama (Kemenag). Siapa Haikal yang dilapori Ketua Umum Cyber Indonesia, Muannas Alaidid?
Cuitan Haikal Hassan memang mengundang reaksi keras. Banyak warganet meminta supaya polisi bisa menindak Haikal Hassan karena diduga sudah menyebarkan berita bohong melalui akun Twitternya. Tapi sekadar informasi, cuitan itu sudah dihapus oleh Haikal.
Kata Haikal Hassan sebelumnya, peristiwa penundaan keberangkatan haji merupakan kejadian perdana di Indonesia.
"Baru pertama kali terjadi sejak ada NKRI dimana warga nya TIDAK bisa pergi haji," tulis Haikal Hasan di laman Twitter-nya, @haikal_hassan, Jumat, 4 Juni.
Haikal lantas menghubungkan dengan beberapa hal. Mulai dari kedekatan dengan pemerintahan Chiha hingga kezaliman terhadap rekannya, Rizieq Shihab.
Media ERA.id sudah merangkum siapa sosok Haikal Hassan sebenarnya. Kami kutip tulisan ini dari Era.
Haikal Hassan adalah penceramah. Tapi Haikal ini tidak pernah mengenyam pendidikan di pondok pesantren (Ponpes). Pendidikan Haikal Hassan adalah SD Negeri Cawang 03 pagi, SMP Negeri 20 Jakarta, dan SMA Negeri 14 Jakarta.
Pria kelahiran Jakarta, 21 Oktober 1968 itu kemudian memutuskan untuk menimba ilmu agama Islam lebih dalam di sebuah perguruan tinggi di Jeddah, Arab Saudi. Akan tetapi, ia tidak betah dan kembali ke tanah air.
Haikal berhasil menyelesaikan pendidikan S1 bidang Teknik Informatika di Universitas Budi Luhur. Coba menempuh pendidikan S2 di Fakultas Teknik Informatika WA University, Perth, Australia. Tapi balik lagi ke Indonesia dan melanjutkan pendidikan di Institut Teknologi Bandung dan meraih S2 di bidang Teknik Perindustrian.
Nama Haikal Hassan melambung pasca aksi massa 212 pada 2 Desember 2016. Saat itu, Haikal bersama ratusan ulama dan ormas Islam membentuk sebuah koalisi nasional untuk mengawal fatwa MUI tentang kasus penistaan agama yang dilakukan mantan Plt Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok).
Lalu Haikal sempat menjadi juru bicara Badan Pemenangan Nasional pasangan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno pada Pilpres 2019. Dalam aktivitasnya, Haikal kerap memberikan ceramah dalam agenda safari politik Prabowo-Sandiaga di berbagai daerah.