Djawanews.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Solo melakukan pengundian nomor urut peserta Pilkada Solo 2020, Kamis (24/9/2020).
Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka-Teguh Prakosa mendapatkan nomor urut 1. Sedangkan rivalnya, yakni Bagyo Wahyono-FX Supardjo (Bajo) mendapat nomor urut 2.
Teguh yang mendampingi Gibran, langsung bertepuk tangan saat mengetahui Gibran memperoleh nomor urut 1.
Tak hanya itu, tim lain yang hadir dalam pengundian nomor urut tersebut juga langsung tepuk tangan seraya bersorak gembira.
Sementara itu, Gibran menyampaikan, dirinya tidak berharap mendapatkan nomor urut tertentu dalam kontestasi Pilkada Solo 2020.
“Berapapun sama saja,” ujar Gibran.
Dalam rapat pleno KPU pengundian nomor urut, Gibran dan Teguh terlihat mengenakan kemeja putih, berlawanan dengan warna pakaian yang dikenakan Bajo, yaitu serba hitam.
Terkait hal ini, Gibran menyampaikan, alasannya memakai baju putih adalah agar mudah diingat.
“Enggak ada maksud apa-apa. Tiap hari saya juga pakai baju putih. Biar mudah diingat aja,” terang Gibran.
Sekedar informasi, Pilkada Solo akan diikuti oleh dua pasangan calon, yakni Gibran Rakabuming Raka-Teguh Prakosa dan Bagyo Wahyono-FX Supardjo.
Pasangan Gibran-Teguh didukung oleh hampir seluruh partai pemilik kursi di DPRD Solo, kecuali PKS. Sedangkan Bajo maju Pilkada Solo 2020 dari jalur independen.
Simak perkembangan informasi terkini seputar Pilkada Serentak 2020 hanya di Warta Harian Online Djawanews. Selain itu, untuk mendapatkan informasi cepat dan menarik jangan lupa ikuti Instagram @djawanewscom.