Djawanews.com – Sebagai salah satu negara yang ikut menciptakan vaksin Covid-19, China mulai mendistribusikan vaksin temuannya. Bahkan vaksin buatan Sinovac dari China telah datang ke Indonesia pada hari Minggu lalu (6/12).
China juga mengungkapkan bahwa sementara waktu ini mereka tak melayani permintaan dari negara lain selain dari Indonesia. Informasi itu terungkap saat Duta Besar RI untuk China Djauhari Oratmangun dan Asisten Menteri Luar Negeri China Wu Jianghao melakukan percakapan di Beijing pada Rabu (9/12) malam.
Wu mengklaim bahwa uji klinis tahap ketiga menunjukkan hasil yang baik. Bahkan saat ini pihaknya tinggal menunggu persetujuan agar bisa dipasarkan di China. Selama itu Wu juga mengatakan bahwa Indonesia memang sudah jadi prioritasnya.
"Selama menunggu persetujuan tersebut, kami tidak melayani permintaan dari negara lain, kecuali yang sudah tiba di Indonesia karena memang telah menjadi prioritas kami," kata Wu, dikutip dari Antara.
Pengiriman vaksin Covid-19 tahap pertama jadi tindak lanjut komitmen Presiden China Xi Jinping kepada Indonesia melalui percakapan dengan Presiden Jokowi. Wu juga mengakui bahwa kondisi hubungan diplomatik kedua negara memang pasang surut, namun ia tetap melihat ada peningkatan kerja sama yang cukup berarti.
Untuk memantau perkembangan vaksin Covid-19 dan berita nasional lainnya, kunjungi situs resmi Warta Harian Nasional Djawanews. Anda juga bisa mengikuti kami melalui akun media sosial Instagram @djawanewscom dan melalui aplikasi Babe. Hubungi kami untuk membagikan foto, video, artikel, dan berita lainnya.