Djawanews.com – Sejumlah Aparatur Sipil Negara (ASN) mendadak viral di media sosial lantaran mereka terlihat tengah menenggak miras berjenis bir. Dari foto yang beredar, ASN Pemprov Sulsel itu minum saat berada di salah satu kafe di Kota Makassar.
Dalam foto yang beredar di media sosial Facebook dan Twitter itu terlihat ada empat orang ASN berpakaian dinas berwarna cokelat. Dalam foto terlihat salah satu ASN bertopi biru dengan seragam dinas sedang minum bir yang dituang di gelas. Terlihat pula botol bir dengan merek cukup populer di Indonesia.
Dalam foto memang hanya terlihat satu ASN yang kedapatan menenggak bir. Sedangkan ASN lain yang duduk semeja terlihat tengah tersenyum lebar.
Menanggapi hal ini, Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Sulsel, Imran Jauzi mengaku telah mengantongi identitas para ASN yang melanggar etika itu. Namun ia tak menyebutkan siapa nama ASN tersebut.
"Sudah ada, sudah dikantongi identitasnya. Saya tidak hafal (namanya)," ungkap Imran kepada SuaraSulsel, dikutip dari Suara, Selasa (3/11/2020).
Imran juga mengatakan bahwa ASN itu akan diperiksa lantaran diduga melanggar kode etik seperti arahan pimpinan. Mereka akan diminati keterangan terkait bir yang diminum.
Imran juga mengakui bahwa identitas ASN dalam foto adalah pegawai Pemprov. Jika ke depannya mereka terbukti melanggar etika ASN mereka akan diberi sanksi dalam bentuk yang sesuai dengan pelanggaran mereka.
Untuk memantau perkembangan kasus yang melibatkan ASN Pemprov Sulsel itu, atau memantau berita viral lainnya, kunjungi situs resmi Warta Harian Nasional Djawanews. Anda juga bisa mengikuti kami melalui akun media sosial Instagram @djawanewscom dan melalui aplikasi Babe. Hubungi kami untuk membagikan foto, video, artikel, dan berita lainnya.