Djawanews.com – Salah satu hidangan wajib yang kerap diolah masyarakat Indonesia ketika perayaan Idul Adha yaitu tongseng kambing. Konon, makanan lezat tinggi kolesterol ini pertama kali diracik masyarakat penghuni Kecamatan Klego, Boyolali, Jawa Tengah sebelum kemudian menyebar ke seluruh pelosok Indonesia.
Menyantap hidangan berkuah, pedas, dan disajikan dalam kondisi hangat bisa jadi pilihan di musim hujan. Salah satunya, tongseng, yang dianggap sebagai kuliner khas Indonesia.
Nama tongseng sendiri konon tercipta sebab proses memasak kuliner ini dengan cara mengongseng daging kambing yang dicampur dengan kecap, bumbu, irisan tomat, dan kubis.
Sementara itu, jauh sebelum warga Kecamatan Klego, Boyolali mengembangkan tongseng, beberapa sumber meyakini masakan olahan kambing seperti tongseng sejatinya dibawa masuk oleh Arab dan India mulai berdatangan ke Indonesia untuk berniaga pada abad ke-18 hingga 19 Masehi.
Dua bangsa tersebut punya andil besar memperkenalkan ragam hidangan kambing dan domba.
Untuk mengetahui ragam perkembangan peristiwa regional, nasional dan mancanegara terupdate, ikuti terus rubrik Berita Hari ini di Djawanews.