Djawanews.com – Calon Wali kota Semarang Hendrar Prihadi dinyatakan positif terinfeksi Covid-19.
Belum diketahui secar pasti bagaimana Hendi—sapaan akrab Hendrar Priadi, bisa tertular virus corona SARS-CoV-2 penyebab penyakit Covid-19.
Hendi sendiri tidak menyangkal bahwa dirinya terpapar Covid-19. Dia minta didoakan agar lekas sembuh dan dapat beraktivitas kembali.
“Mohon doanya, Mas. Semoga segera semuh,” ucap Hendi kepada Detik, Selasa (3/11/2020).
Sebelumnya, Hendi dikabarkan sedang sakit dan harus beristirahat sejenak. Akan tetapi, belakangan muncul kabar bahwa Hendi positif terinfeksi Covid-19.
Sekedar informasi, Hendi kembali mencalonkan diri sebagai calon Wali kota Semarang, berpasangan dengan Hevearita Gunaryanti Rahayu alias Ita, yang juga merupakan petahana Wakil Wali Kota Semarang.
- Tidak Hanya Indonesia yang Alami Lonjakan Drastis Kasus COVID-19, 5 Negera Ini Juga Alami Hal Serupa
- Masyarakat Badui Nol Kasus COVID-19 Mirip Kota Kecil Gunnison saat Flu Spanyol Menghantam Dunia
- Komunitas Relawan COVID-19 Yogyakarta Menyerah: Berita Lonjakan Kasus Hanyalah Puncak Gunung Es dari Fakta Sebenarnya
Mereka akan maju melawan kotak kosong dalam Pilwakot Semarang 2020 yang akan digelar 9 Desember mendatang.
Hendi diketahui masih aktif berkegiatan di masa kampanye.
Ketua KPU Kota Semarang Henry Cassandra Goeltom menyampaikan, pada prinsipnya proses kampanye dan durasi tidak terpengaruh.
“Kampanye tetap bisa berjalan karena ada tim kanpanye dan lainnya. Proses berjalan,” ujar Henry Cassandra.
Simak perkembangan informasi terkini baik regional, nasional, dan macanegara hanya di Warta Harian Online Djawanews. Selain itu, untuk mendapatkan informasi cepat dan menarik jangan lupa ikuti Instagram @djawanewscom.