Djawanews logo
×
  • Masuk
  • Berita Hari Ini
  • Bisnis
    • Entrepreneur
    • Market
  • Lifestyle
    • Fashion
    • Infotainment
    • Inspirasi
    • Kesehatan
    • Relationship
  • Otomotif
  • Sepak Bola
  • Sport
  • Teknologi
  • Travel
  • Serba-serbi
  • Kriminal
  1. Home
  2. Berita Hari Ini
Berita Terkini: Bone Bolango Gorontalo Diserbu Banjir Bandang
Banjir bandang landa Gorontalo (medianasional)

Berita Terkini: Bone Bolango Gorontalo Diserbu Banjir Bandang

Saiful Ardianto
Saiful Ardianto 09 September 2020 at 12:44pm

Djawanews.com – Bencana banjir bandang kembali melanda salah satu wilayah di Indonesia. Kali ini musibah tersebut membanjiri puluhan rumah di tiga kecamatan di Kabupaten Bone Bolango, Gorontalo. Banjir yang disebabkan karena curah hujan tinggi itu membuat tiga rumah hanyut dan puluhan lainnya terendam lumpur.

Dilansir dari Detik, banjir tersebut terjadi pada hari Senin (7/9/2020) malam. Sedangkan kondisi saat ini air sudah surut dan menyisakan lumpur, ranting, dan batang pohon yang hanyut.

"Pada Senin malam sekitar pukul 23.30 Wita kita sampai di lokasi banjir. Situasi banjir yang menerjang tiga kecamatan di Bone Pesisir telah surut," kata Danyon Bataliyo B Brimob Polda Gorontalo Iptu Ruslan A Djafar, Selasa (8/9).

Adapun ketiga wilayah yang terkena banjir adalah Kecamatan Bone Raya, Kecamatan Bulawa, dan Bone Pantai. Akses kendaraan di Jalan Trans Sulawesi Gorontalo menuju Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan, Sulawesi Utara, sebelumnya juga terganggu.

"Warga yang terdampak banjir telah diungsikan ke lokasi yang aman. Beberapa fasilitas umum saat ini masih tertutup longsor yang cukup tebal," katanya.

Ruslan mengatakan, Tim SAR Ilato Brimob Gorontalo sempat menemui kendala saat evakuasi. Tim tak bisa melanjutkan perjalanan lantaran terkendala akses ke lokasi banjir dan terpaksa menginap di Mopuya.

View this post on Instagram

Ijin melaporkan⁣ Telah terjadi banjir bandang d 3 kecamatan d Bone Bolango⁣ ⁣ 1. Kec Bone raya⁣ * Ds tombulilato⁣ Dan desa pelita Jaya parah⁣ 2. Kec Bulawa, desa⁣ Kaidundu, lumpur memporak poranda rumah penduduk, di desa⁣ Dunggilata, juga demikian,⁣ * di desa Mopuya, 3 bh rumah di bawah banjir, rusak total, disamping bbrp rumah rusak kena lumpur,⁣ * didesa Mamungaa timur, ada 2 bh mobil, 3 bh motor hanyut/ hilang di bawa banjir, dan puluhan rumah penduduk juga rusak berat, serta lumpur dan sampah/potongan batang kayu menumpuk di jembatan,sehingga jln arah bolsel pp tdk bisa di lalui kenderaan sampai dg jam 22.45⁣ 3. Kec Bonepantai⁣ * Bilungala⁣ Dan desa lembah hijau, kondisi air sdh surut⁣ ⁣ Pak sekda bersama bpbd dan tagana bone bolango sdh berada di lokasi sejak jam 20.30sd dg 22.30...! Balik ke arahkota jam 23.00 , krn tdk ada signal di lokasi banjir🙏⁣ Semoga lekas terkondisi🙏🙏🙏 ⁣ repost @ndorobeii⁣ ⁣ Jangan lupa follow @djawanewscom , like dan ikuti terus warta harian nasional menarik lainnya.⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣ ⁣⁣⁣⁣⁣⁣ #djawanewsvideo⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣ #berita ⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣ #videoviral⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣ #faktavideo⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣ #beritaterbaru ⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣ #beritaterupdate ⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣⁣ #beritahariini⁣⁣⁣ #beritapopuler⁣⁣⁣ #bencanaalam⁣ #bencananasional⁣ #banjirbandang⁣ #sulawesiutara⁣ #bone⁣ #bonebolango⁣ #gorontalo⁣ #bolangmongondow⁣ #prayforbonebolango

A post shared by djawanewscom (@djawanewscom) on Sep 8, 2020 at 9:00pm PDT

"Ketika pagi hari Tim SAR Ilato Brimob Gorontalo akhirnya tembus ke Kecamatan Bulawa. Tim SAR Ilato Brimob Gorontalo langsung membersihkan material lumpur bekas banjir bandang yang memutuskan akses jalan trans Sulawesi. Bukan hanya lumpur yang di bawa oleh banjir bandang tersebut, namun batang pohon yang berukuran besar pun turut menghalangi Jalan Trans Sulawesi," kata Ruslan.

Baca Juga:
  • Pramono: Belum Terlalu Perlu Modifikasi Cuaca karena Curah Hujan di Jakarta Tidak Terlalu Tinggi
  • BPBD: Banjir 2 RT di Penjaringan Jakut Akibat Curah Hujan Tinggi dan Rob
  • 100 RT dan 3 Ruas Jalan di Jakarta Masih Terendam Banjir Pagi Ini

Pasukan Polri yang dibantu TNI dan warga sekitar terus melakukan upaya pembersihan rumah dan Jalan Trans Sulawesi yang terbenam lumpur. Banjir bandang ini tak menelan korban jiwa, namun menimbulkan kerugian materi.

Untuk memantau perkembangan banjir bandang tersebut, kunjungi situs resmi Pewarta Harian Online Djawanews. Anda juga bisa mengikuti Djawanews melalui akun media sosial Instagram @djawanews dan melalui aplikasi Babe. Hubungi kami untuk membagikan foto, video, artikel, dan berita lainnya.

Bagikan:
#Bencana#Banjir Bandang#GORONTALO#Trans Sulawesi#bone bolango

Berita Terkait

    Komitmen Damai Ojol DIY: Jaga Keistimewaan dan Kondusivitas Yogyakarta di Tengah Aksi Nasional
    Berita Hari Ini

    Komitmen Damai Ojol DIY: Jaga Keistimewaan dan Kondusivitas Yogyakarta di Tengah Aksi Nasional

    Djawanews.com - Forum Ojek online (Ojol) dari Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) turut serta dalam Aksi Nasional yang digelar di Jakarta untuk menyampaikan aspirasi terkait kesejahteraan dan ....
    Saiful Ardianto
    Saiful Ardianto
  • Sun Energy Dorong Transformasi Energi Bersih di Industri Pertambangan, Kenapa?
    Berita Hari Ini

    Sun Energy Dorong Transformasi Energi Bersih di Industri Pertambangan, Kenapa?

    Saiful Ardianto 21 Nov 2025 15:54
  • FSRU Lampung Perkuat Posisi Strategis dalam Pasokan Energi Bersih untuk Dukung Transisi Nasional?
    Berita Hari Ini

    FSRU Lampung Perkuat Posisi Strategis dalam Pasokan Energi Bersih untuk Dukung Transisi Nasional?

    Saiful Ardianto 21 Nov 2025 15:45
  • ADB Kucurkan Pembiayaan Jumbo untuk Percepat Transisi Energi di Indonesia, Gimana Strateginya?
    Berita Hari Ini

    ADB Kucurkan Pembiayaan Jumbo untuk Percepat Transisi Energi di Indonesia, Gimana Strateginya?

    Djawanews.com - Asian Development Bank menyetujui pembiayaan berbasis hasil senilai 470 juta dolar Amerika atau sekitar 7,8 triliun rupiah kepada PT PLN sebagai dukungan konkret bagi percepatan transisi ....
    Saiful Ardianto
    Saiful Ardianto
  • Teknologi Nuklir Modern Bakal Jadi Arah Baru Ketahanan Energi Nasional, Kok Bisa?
    Berita Hari Ini

    Teknologi Nuklir Modern Bakal Jadi Arah Baru Ketahanan Energi Nasional, Kok Bisa?

    Saiful Ardianto 20 Nov 2025 11:31
  • Indonesia Brasil Sepakat Percepat Pengembangan PLTA di Indonesia, Gini Rinciannya!
    Berita Hari Ini

    Indonesia Brasil Sepakat Percepat Pengembangan PLTA di Indonesia, Gini Rinciannya!

    Saiful Ardianto 19 Nov 2025 15:26

Anda Harus Tahu

Pasangan Calon Pengantin Dianjurkan Vaksin Sebelum Menikah, Apa Saja Jenisnya?
Kesehatan

Pasangan Calon Pengantin Dianjurkan Vaksin Sebelum Menikah, Apa Saja Jenisnya?

Polusi Udara Memburuk, Ketahui 7 Langkah Melindungi Paru-paru Anda
Lifestyle

Polusi Udara Memburuk, Ketahui 7 Langkah Melindungi Paru-paru Anda

Kesalahan Makan Yogurt yang Bisa Bikin Tubuh Makin Melar
Lifestyle

Kesalahan Makan Yogurt yang Bisa Bikin Tubuh Makin Melar

Simpan Banyak File tanpa Bikin Ponsel Lemot, Ketahui 7 Tips Hemat Memori Android
Teknologi

Simpan Banyak File tanpa Bikin Ponsel Lemot, Ketahui 7 Tips Hemat Memori Android

Mudik Bersama Anak, Jangan Lupakan Obat Ini!
Lifestyle

Mudik Bersama Anak, Jangan Lupakan Obat Ini!

Pakar Bagikan Kiat Memilih Olahraga saat Menjalankan Puasa Ramadan
Kesehatan

Pakar Bagikan Kiat Memilih Olahraga saat Menjalankan Puasa Ramadan

Populer

Surut Ekstrem! Ungkap Kembali Jejak Kampung Lama di Waduk PLTA Koto Panjang!
Berita Hari Ini

1

Surut Ekstrem! Ungkap Kembali Jejak Kampung Lama di Waduk PLTA Koto Panjang!

Bisnis PT Renewables Energy Tetap Fokus di Energi Baru dan Tenaga Angin!
Berita Hari Ini

2

Bisnis PT Renewables Energy Tetap Fokus di Energi Baru dan Tenaga Angin!

Kenaikan Elevasi Waduk PLTA di Kampar Masih Diikuti Penantian Operasional Turbin?
Berita Hari Ini

3

Kenaikan Elevasi Waduk PLTA di Kampar Masih Diikuti Penantian Operasional Turbin?

Energi Berkelanjutan Jadi Fokus PLN IP dengan Penerapan Tata Kelola yang Baik, Gini Skemanya?
Berita Hari Ini

4

Energi Berkelanjutan Jadi Fokus PLN IP dengan Penerapan Tata Kelola yang Baik, Gini Skemanya?

PLTA Batang Toru Siap Operasi Lebih Awal, Fiskal Daerah Diproyeksikan Membaik?
Berita Hari Ini

5

PLTA Batang Toru Siap Operasi Lebih Awal, Fiskal Daerah Diproyeksikan Membaik?

Pilihan Editor

Lukisan Danang Farshad di ARTJOG 2024, Tentang Konservasi Laut dan Serangan Alien
Berita Hari Ini

Lukisan Danang Farshad di ARTJOG 2024, Tentang Konservasi Laut dan Serangan Alien

Jokowi: Saya Mengenal Rizal Ramli sebagai Ekonom Cerdas dan Aktivis Kritis karena Cinta terhadap Bangsanya
Berita Hari Ini

Jokowi: Saya Mengenal Rizal Ramli sebagai Ekonom Cerdas dan Aktivis Kritis karena Cinta terhadap Bangsanya

Tak Ingin Ada Konflik Internal di Timnas AMIN, Ahmad Ali Minta Maaf ke Sudirman Said
Berita Hari Ini

Tak Ingin Ada Konflik Internal di Timnas AMIN, Ahmad Ali Minta Maaf ke Sudirman Said

BNPT: Sebanyak 148 Teroris Ditangkap Sepanjang 2023, Didominasi JII dan JAD
Berita Hari Ini

BNPT: Sebanyak 148 Teroris Ditangkap Sepanjang 2023, Didominasi JII dan JAD

Representasikan Wisata Budaya, Satpam Borobudur Pakai Seragam Bernuansa Jawa
Berita Hari Ini

Representasikan Wisata Budaya, Satpam Borobudur Pakai Seragam Bernuansa Jawa

Mahasiswa IPB yang Hilang Saat Penelitian di Pulau Sempu Ditemukan Sudah Tak Bernyawa
Berita Hari Ini

Mahasiswa IPB yang Hilang Saat Penelitian di Pulau Sempu Ditemukan Sudah Tak Bernyawa

Follow Google News Kami: Djawanews logo
Djawanews logo
Tentang Kami Kontak Kami Privacy Policy Redaksi Pedoman Media Siber Karir
fb
tw
ig
© Copyright 2025 Djawanews Media Utama
arrow-up