Djawanews.com – Pemerintah Kota Solo siap menggelar sekolah tatap muka di masa pandemi Covid-19 pada Januari 2021, dengan catatan mendapatkan izin orang tua dan mengutamakan pengendalian persebaran virus corona SARS-CoV-2.
“Kami akan meminta izin orang tua terlebih dahulu, apakah mereka memperbolehkan anaknya ikut pembelajaran tatap muka. Setelah itu, baru sekolahnya. Apakah sekolahnya siap tatap muka dengan menerapkan protokol kesehatan? Kami nggak ingin kegiatan belajar mengajar menjadi klaster persebaran Covid-19,” ujar Ketua Satgas penanganan Covid-19 Kota Solo, Ahyani, Minggu (22/11/2020).
Dia menyampaikan, apabila orang tua siswa memberi izin anaknya untuk belajar tatap muka dan sekolah siap, maka proses selanjutnya adalah mengetatkan kelas tatap muka.
Siswa yang mengikuti kegiatan belajar mengajar di sekolah dibatasi sehingga bisa menjaga jarak.
Contohnya, membagi murid yang tatap muka dan pembelajaran jarak jauh (PJJ) secara adil, sehingga harus menyusun jadwal pertemuan dalam satu bulan.
“Bergilir, hanya yang siap seperti simulasi. Kalau satu kelas yang siap hanya 15 anak, ya sudah, itu saja. Harus komitmen orang tua dan sekolah. Kalau nggak ada komitmen, ya nggak usah. Sebenarnya jika (pemerintah) pusat sudah memutuskan kami mengikuti. Tapi, pengendalian harus tetap. Salah satunya pre maupun post pertemuan tatap muka wajib dilakukan rapid test,” terang Ahyani.
Simak perkembangan informasi terkini baik regional, nasional, dan macanegara hanya di Warta Harian Online Djawanews. Selain itu, untuk mendapatkan informasi cepat dan menarik jangan lupa ikuti Instagram @djawanewscom.