Djawanews.com – Sebanyak dua sapi bantuan dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah tiba di Jogja. Kini kedua sapi Jokowi tersebut sudah diserahkan ke penerima di Kantor Gubernur DIY pada Kamis (30/7).
Rencananya kedua sapi bobok masing-masing mencapai 1 ton tersebut akan dibawa ke Istana Kepresidenan RI DIY dan Masjid Al-Iman di Kalibawang, Kabupaten Kulonprogo.
Ada yang menarik dari salah satu sapi sumbangan Jokowi tersebut. Pemilik salah satu sapi bantuan Jokowi, Sulistiyo Hadi, mengatakan jika sapi peliharaannya saat ini berusia sekitar 3,5 tahun, dirinya juga memberikan nama yang unik.
“Saya beri nama Sonar, kebalikan dari nama yang jual dulu, Narso. Jenisnya Sometal Cross Limosin,” terang Hadi.
Hadi juga menjelaskan jika Sonartelah lolos cek kesehatan di Balai Besar Veteriner, Wates. Terkait dengan pakan yang diberikan, Hadi mengaku memberikan secara khusus
Sonar biasa diberikan pakan hingga dua kali lipat dari sapi pada umumnya. Selain diberikan pakan rumput, Sonar juga diberikan obat cacing, vitamin, dan kombor yang terdiri dari dedak, ampas ketela, dan polar.
Tidak hanya Jokowi, tahun ini Gubernur DIY, Sri Sultan HB X dan Wakil Gubernur DIY, KGPAA Pamu Alam X juga memerikan bantuan hewan kurban yaitu sebanyak tujuh ekor sapi yang didistribusikan ke tujuh masjid di DIY.
Adapun penerima tujuh ekor sapi tersebut, di antaranya Masjid Gedhe Kauman; Masjid Agung Puro Paku Alam; Masjid Pangeran Diponegoro, Balaikota Jogja; Masjid Al-Barokah, Prambanan, Sleman; Masjid Al-Amin, Pengasih, Kulonprogo; Masjid Nurul Huda, Dlingo, Bantul; Masjid Al-Muttaqin, Gedangsari, Gunungkidul.
Selain sapi Jokowi di Jogja, simak berita menarik di daerah lainnya hanya di Warta Harian Nasional Djawanews.