Djawanews.com – Sebanyak empat anggota DPRD DIY dinyatakan positif terinfeksi virus corona atau Covid-19.
Hal ini terungkap setalah 32 anggota menjalani tes swab di laboratorium Kesehatan Daerah Istimewa Yogyakarta.
“Dari 32 yang mengikuti swab ada empat yang hasilnya positif,” ujar Wakil Ketua DPRD DIY Huda Tri Yudiana, melalui video konferensi, Rabu (16/9/2020).
Tes swab dan rapid test ini digelar untuk menyasar seluruh keluarga besar DPRD DIY. Para legislator menjalani tes swab sementara pegawai baik ASN ataupun outsoucing dites cepat.
Tes swab tahap pertama dilakukan pada 12 September lalu dan menyasar 32 anggota DPRD.
“Saya tekankan, Covid-9 ini bukan aib atau kesalahan. Ini bisa menimpa siapa saja dan kami apresiasi teman-teman yang mau menjalani tes swab,” ujar Huda.
Adapun empat anggota DPRD yang dinyatakan positif tertular virus corona SARS-CoV-2 penyebab penyakit Covid-19, saat ini telah menjalani isolasi sesuai dengan arahan dari gugus tugas.
Dinas Kesehatan juga telah menidaklanjuti dengan melakukan penulusuran terhadap pihak yang melakukan kontak erat.
“Teman-teman ini semuanya OTG, kondisinya cukup bagus,” terang Huda.
Untuk menghindari penularan lebih lanjut, gedung DPRD ditutup selama tiga hari, mulai hari Ini Rabu (16/9/2020) sampai Jumat (18/9/2020), guna dilakukan pembersihan dan sterilisasi. Pelayanan akan kembali dibuka pada Senin (21/9/2020).
Untuk mendapatkan ragam perkembangan peristiwa regional, nasional dan macanegara terkini, kunjungi rubrik Berita Hari Ini di Djawanews.