Djawanews.com – Kopi merupakan salah satu produk pertanian unggulan di Kulon Progo. Kepala Dinas Pertanian dan Pangan Kulon Progo Aris Nugraha pun sepakat akan hal tersebut. Potensi ini mendorong Dinas Pertanian dan Pangan menggandeng para petani milenial dalam pengembangan metode pemasaran kopi Kulon Progo.
“Kami menyadari produk kopi dari Kulon Progo perlu ada pembenahan pengemasan dan pengolahan supaya dapat diterima pasar secara luas,” kata Aris Nugraha dikutip dari Antara.
“Kami sedang memberdayakan petani milenial dalam pemasaran secara daring. Kami berharap petani milenial ini mampu mengembangkan pengolahan dan pemasaran,” lanjutnya.
Lebih jauh, Dinas Pertanian dan Pangan Kulon Progo juga menggandeng kelompok tani milenial untuk memasarkan produk kopi setempat dan dipadupadankan dengan potensi wisata di kawasan Bukit Menoreh.
“Wisata di kawasan Bukit Menoreh sedang berkembang pesat. Di setiap objek wisata ada kedai kopi hasil panen masyarakat setempat. Sektor pariwisata harus menjadi pasar kopi, selain penjualan secara daring,” kata Aris Nugraha.
Untuk mengetahui ragam perkembangan peristiwa regional, nasional dan mancanegara terupdate, ikuti terus rubrik Berita Hari ini di Djawanews.