Djawanews.com – Tim gabungan Sub Dit 3 Jatrantas Polda Jateng dan Satu Unit Reskrim Polsek Blora Kota berhasil membekuk 6 perampok sadis di Blora.
Polisi terpaksan menembakkan timah panas ke pelaku karena mencoba melarikan diri dan melawan petugas saat akan ditangkap.
Satu pelaku diringkus di Rembang di rumah istri sirinya, sementara lima pelaku diamankan di Jalan Raya Kuningan, Jawa Barat.
“Tim gabungan kami berhasil meringkus 6 pelaku pencurian dengan kekerasan, di Dukuh Dukuhan, Kelurahan Sonorejo, Kecamatan Blora Kota pada Senin (16/11/2020),” ucap Kasat Reskrim Polresta Blora Kota AKP Setiyawan.
Dia menyampaikan, satu orang diamankan di Rembang berinsial R (36) warga Bantumas dan lima lagi diringkus di Kuningan Jawa Barat beserta dua mobil yang dipakai untuk merampok.
Kelima pelaku yakni RA (23) warga kecamatan Batangan, Kabupaten Pati, M (30) dan WH 930) warga kecamatan Wonorejo, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur, serta S (37) warga Rembang.
- Berita Kriminal: Menolak Beri Jatah Preman, Penjual Sate Dikeroyok dan Kena Bacok di Bogor
- Berita Kriminal: Cabul! Polisi Bekuk Pria di Langsa yang Sodomi Anak Tetangganya Usia 3 Tahun
- Berita Kriminal: Polisi Amankan Pria yang Lempar Molotov ke Pospol Kolong Tol Jatiwarna, Diduga Berkaitan dengan Isu Wadas
Sebelumnya, empat perampok sadis menggasak rumah Sagiyo (55) Dukuh Dukuhan, Kelurahan Sonorejo pada Jumat (14/11/2020) lalu.
Korban sempat melawan, akan tetapi malah dipukul hingga masuk rumah sakit. Sementara, istrinya Watini (50) dan anak laki-lakinya, disekap dan ditelanjangi. Mereka diikat pakai sprei dan tali pramuka sambil diancam dengan golok dan kapak.
Dari rumah korban, tersangka berhasil menggondol sejumlah perhiasan beserta uang tunai puluhan juta rupiah.
Untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya, tersangka dijerat dengan Pasal 365 KUHP dengan ancaman pidana maksimal 12 tahun penjara.
Simak perkembangan informasi terkini baik regional, nasional, dan macanegara hanya di Warta Harian Online Djawanews. Selain itu, untuk mendapatkan informasi cepat dan menarik jangan lupa ikuti Instagram @djawanewscom.