Djawanews.com – Wisatawan yang berpakansi ke kawasan Pantai di Kabupaten Gunungkidul, Yogyakarta, membludak pada Minggu (5/7/2020).
Hal tersebut memaksa Dinas Pariwisata Kabupaten Gunungkidul membuka objek wisata pantai yang seharusnya masih tertutup bagi wisatawan.
Sekedar informasi, ketika pandemi virus corona, pemerintah kabupaten Gunungkidul hanya membuka dua objek wisata yaitu Pantai Baron dan Kukup.
Akan tetapi, karena kunjungan wisatawan yang membludak di kedua objek wisata tersebut sehingga terpaksa sekat jalur dibuka.
“Di pertigaan kukup sebenarnya ada petugas jaga, namun karena di depan (tempat pembayaran retribusi/TPR) kewalahan, akhirnya diloloskan ke timur,” ujar Sekretaris Dinas Pariwisata Gunungkidul, Harry Sukmono melansir Kompas, Senin (6/7/2020).
Dengan demikian, pengunjung dapat pergi ke sejumlah pantai di kawasan timur seperti Drini, Indrayanti dan beberapa pantai lainnya.
“Sampai jam 14.00 WIB, ada sekitar 6.000 orang yang berkunjung ke kawasan pantai,” ungkap Harry.
Soal destinasi wisata lainnya di Gunungkidul, ada beberapa pengelola tempat wisata yang sudah melakukan kesiapan mandiri untuk membuka new normal.
Beberapa diantaranya yakni Gua Pindul, Air Terjun Srigetuk, dan Lembah Ngingrong.
“Ada yang sudah mengirimkan surat ke gugus tugas terkait rencana uji coba,” terang Harry.
Sampai saat ini, Pemkab Gunungkidul hanya membuka kawasan seperti Kalisuci, Gunung Api Purba Nglanggeran, Pantai Baron dan Kukup untuk uji coba new normal sampai 31 Juli 2020.