Djawanews.com – Selama dua hari tak ada lagi penambahan kasus positif covid-19 di Kabupaten Magelang, Jawa Tengah. Hal serupa terjadi dalam hal kasus kesembuhan, dan kematian. Dengan kata lain, jumlahnya masih sama, yaitu 35 pasien dirawat, 8 pasien melakukan isolasi mandiri, 4 pasien meninggal dunia, dan 95 pasien telah sembuh.
“Jumlah pasien terkonfirmasi positif covid-19 di Kabupaten Magelang, Senin (22/06/2020), tidak ada penambahan, baik pasien baru, sembuh, maupun meninggal. Sehingga, jumlah kumulatifnya masih sama dengan kemarin, yakni 142 orang. Terdiri 35 dirawat, 8 menjalani isolasi mandiri, 4 meninggal, dan 95 dinyatakan sembuh setelah hasil swab keduanya negatif,” jelas Nanda Cahyadi Pribadi, Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Magelang, Senin (22/06/2020).
Meski begitu, masih terdapat penambahan kasus Pasien Dalam Pengawasan (PDP) baru sebanyak empat orang. Para PDP tersebut tersebar di empat kecamatan, yaitu Borobudur, Grabag, Salaman, dan Dukun.