Djawanews.com – Hasil akhir seleksi Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) daring atau online tingkat SMA dan SMK tahun 2020 di Provinsi Jawa Tengah (Jateng) akan diumumkan hari ini, Selasa 30 Juni 2020. Bagi para pendaftar PPDB daring tingkat SMA dan SMK, bisa melihat hasil tersebut di laman jateng.siap-ppdb.com atau ppdb.jatengprov.go.id. Pengumuman hasil seleksi PPDB SMA dan SMK bisa dilihat selambat-lambatnya pukul 23.55 WIB. Peserta pendaftaran yang diterima harus melanjutkan ke proses selanjutnya, yaitu melakukan daftar ulang yang diadakan pada 1—8 Juli 2020.
Seeperti diketahui, pendaftaran PPDB daring tingkat SMA dan SMK tahun 2020 di Provinsi Jawa Tengah dibuka pada Rabu, 17 Juni 2020. Calon siswa SMA dan SMK bisa melakukan pendaftaran daring melalui beberapa jalur. Jalur yang bisa digunakan oleh calon siswa SMA adalah jalur prestasi, jalur zonasi, jalur afirmasi, dan jalur perpindahan tugas pekerjaan orang tua. Untuk calon siswa SMK terdapat dua jalur pendaftaran, yaitu jalur prestasi dan jalur afirmasi.
Untuk bisa melihat pengumuman hasil akhir seleksi PPDB Jateng 2020 tingkat SMA dan SMK, langkah-langkah berikut ini yang bisa dilakukan.
- Buka laman ppdb.jatengprov.go.id atau jateng.siap-ppdb.com.
- Setelah masuk, pilih jenjang pendidikannya, yaitu SMA/SMK.
- Kemudian, pilih menu Jalur Pendaftaran.
- Selanjutnya, pilih menu Seleksi.
- Setelah itu, klik Pilih Sekolah.
- Jika sudah muncul daftarnya, cari nama peserta didik di daftar tersebut.
Untuk mendapatkan info terkini lain, ikuti terus berita hari ini.