Djawanews.com – Jumlah warga Jawa Timur (Jawa Timur) yang positif virus corona (Covid-19) cukup tinggi. Hingga kemarin (05/04/2020), jumlahnya adalah 187 pasien. Meski begitu, pasien yang sembuh juga banyak.
Dikutip Djawanews dari Media Indonesia, hingga kemarin malam, tercatat 38 pasien positif dinyatakan sembuh atau 20,3% dari total kasus pasien positif Covid-19. Angka tersebut merupakan yang tertinggi saat ini. Sementara, pasien positif Covid-19 yang meninggal tercatat 14 orang atau 7,4%.
Gubernur Jatim Mengapresiasi Tim Penanganan Virus Corona
Khofifah Indar Parawansa, Gubernur Jawa Timur, merasa lega karena banyak pasien positif virus corona yang berhasil diselamatkan. Kemarin Khofifah juga memberikan apresiasi kepada tim medis di RSUD dr Soetomo yang menangani pasien Covid-19 melalui video konferensi.
”Kami sangat mengapresiasi. Sebab, Jatim merupakan provinsi dengan jumlah pasien sembuh paling banyak. Kerja keras panjenengan semua sangat luar biasa,” ungkap Khofifah.
Dia juga menjelaskan bahwa jumlah pasien yang sembuh dari virus corona (Covid-19) akan terus bertambah. Kesimpulan ini didapat setelah mendapat keterangan dari dokter perawat di ruang isolator yang menyatakan bahwa beberapa pasien dalam kondisi yang stabil dan terus membaik.