Djawanews.com—Hubungan Amerika dan China akhir-akhir ini semakin memanas karena Covid-19. Hal itu bisa dipastikan akan berlanjut terlebih Senator AS, John Cornyn meminta Dewan Keamanan Dunia untuk mencopot Jiang Duan dari Dewan Hak Asasi Manusia PBB.
Alasan Amerika Mendesak PBB Mengeluarkan China dari Dewan HAM
John Cornyn meminta Jiang Duan dikeluarkan dari Dewan HAM PBB melalui surat resmi tertanggal 6 April 2020. Ada beberapa alasan kenapa Amerika mendesak PBB mengeluarkan China Dewan HAM PBB. Salah satu alasan utamanya ialah tentang pandemi Covid-19.
“Kami menulis surat untuk menyatakan kekecewaan kami yang mendalam dan penentangan penunjukan Jiang Duan, menteri misi Cina di Jenewa. Seperti yang Anda tahu, dalam posisi ini, Jiang akan memberi Cina peluang untuk memainkan peran terpusat dalam memilih setidaknya 17 penyelidik hak asasi manusia, termasuk mereka yang melihat kebebasan berbicara, pelecehan yang dipaksakan, dan penahanan sewenang-wenang, pelanggaran hak yang dilakukan oleh rezim China secara sewenang-wenang”
Dalam pandangan Cornyn, Duan tidak layak lagi menjabat di Badan HAM karena telah melanggar hak warganya selama terjadi serangan Covid-19 di negara itu.
“China telah melakukan intimidasi terhadap medis, lalu melakukan pembatasan informasi di dunia maya dan menjatuhi hukuman berat kepada warganya yang membocorkan tentang corona,” tertulis di surat itu.
Selain itu, Cornyn juga menuduh Partai Komunis China telah membuat masyarakat dunia dalam ancaman besar terkait serangan Covid-19. Sebab partai itu dituduh telah menutupi informasi sebenarnya tentang virus mematikan itu.
Ikuti juga berita-berita terbaru dan menarik lainnya, dari dalam dan luar negeri, yang dibahas Djawanews di sini.