Djawanews logo
×
  • Masuk
  • Berita Hari Ini
  • Bisnis
    • Entrepreneur
    • Market
  • Lifestyle
    • Fashion
    • Infotainment
    • Inspirasi
    • Kesehatan
    • Relationship
  • Otomotif
  • Sepak Bola
  • Sport
  • Teknologi
  • Travel
  • Serba-serbi
  • Kriminal
  1. Home
  2. Berita Hari Ini
Bandara Internasional Zayed Dinobatkan sebagai Bandara Terindah di Dunia
Bandara Internasional Zayed (Instagram/adairports)

Bandara Internasional Zayed Dinobatkan sebagai Bandara Terindah di Dunia

MS Hadi
MS Hadi 21 Desember 2024 at 02:17pm

Djawanews.com – Bandara Internasional Zayed di Abu Dhabi resmi dinobatkan sebagai bandara terindah di dunia dalam ajang bergengsi Prix Versailles yang diselenggarakan di Kantor Pusat UNESCO di Paris, Prancis. Penghargaan ini diraih setelah mengungguli lebih dari 400 bandara lainnya dari berbagai negara.

Dilansir dari The National, Bandara Internasional Zayed dinilai memiliki nilai historis yang mendalam, di mana namanya diambil untuk menghormati Sheikh Zayed bin Sultan Al Nahyan, pendiri Uni Emirat Arab (UEA). Bandara ini berhasil mengalahkan Bandara Internasional Felipe Angeles di Meksiko yang terkenal dengan desainnya yang mengangkat warisan budaya lokal.

Direktur Pelaksana dan Kepala Eksekutif Bandara Abu Dhabi, Elena Sorlini, mengatakan bahwa Bandara Internasional Zayed mewujudkan visi UEA untuk masa depan industri penerbangan. Penghargaan sebagai bandara terindah menjadi tambahan ambisi dan inovasi dengan komitmen untuk meningkatkan pengalaman bandara.

“Bandara Internasional Zayed mewujudkan visi UEA untuk masa depan penerbangan, yang memadukan ambisi dengan inovasi. Dan komitmen untuk membentuk masa depan pengalaman di bandara,” kata Elena.

“Ini adalah momen yang sangat membanggakan bagi bandara di Abu Dhabi, yang menjadi lebih penting karena bertepatan dengan ulang tahun pertama kami. Ini adalah momen yang sangat membangakan bagi Abu Dhabi dan UEA,” tambahnya.

Baca Juga:
  • Changi Raih Penghargaan Bandara dengan Toilet Terbaik di Dunia
  • Tips Jitu Agar Koper Tidak Hilang Saat Naik Pesawat
  • Bandara Changi Singapura Dinobatkan sebagai Bandara Terbaik di Asia 2025

Bandara Internasional Zayed memang terkenal dengan desain interiornya yang menarik. Terminal Midfield atau Terminal A di bandara ini memiliki desain mencolok, terutama atap bangunannya yang berbentuk pahatan, terinspirasi oleh bukit pasir gurun.

Atap bandara tidak hanya menjadi elemen desain yang menonjol, tetapi juga memiliki fungsi untuk mengurangi konsumsi energi dengan menaungi bangunan. Bandara ini juga memiliki desain khas lainnya, yakni seperti lengkungn tinggi di dalam terminal yang menciptakan kesan megah.

Bandara tersebut dibangun dengan empat dermaga, yang masing-masing mewakili elemen alam Abu Dhabi. Seperti gurun, laut, kota, dan oasis, dengan elemen budaya yang bisa terlihat pada setiap desain geometris Islam, serta kerajinan tradisional yang dipamerkan pada area tertentu.

Salah satu fitur mencolok lainya di Bandara Internasional Zayed adalah instalasi seni setinggi 22 meter di aula kedatangan, yang bernama Sana Al Nour. Karya ini terinspirasi oleh arsitektur Islam dan berfungsi sebagai elemen desain yang membantu mengatur aliran udara dan cahaya, yang dapat mengurangi konsumsi energi hingga 10 persen.

Selain keindahan desain, bandara ini juga dilengkapi dengan teknologi canggih. Tata letak berbentuk X meminimalkan jarak antara titik kedatangan dan keberangkatan. Proses check-in juga efisien dengan konter modern dan kios swalayan yang sangat memudahkan para penumpang.

Bagikan:
#berita hari ini#djawanews#INTERNASIONAL#abu dhabi#bandara terindah#Bandara Internasional Zayed

Berita Terkait

    Kenaikan Elevasi Waduk PLTA di Kampar Masih Diikuti Penantian Operasional Turbin?
    Berita Hari Ini

    Kenaikan Elevasi Waduk PLTA di Kampar Masih Diikuti Penantian Operasional Turbin?

    Djawanews.com - Elevasi Waduk Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA) Koto Panjang di Kampar mengalami kenaikan tipis, tercatat pada 73,52 meter di atas permukaan laut (mdpl) pada Senin (17/11/25). ....
    Saiful Ardianto
    Saiful Ardianto
  • Energi Berkelanjutan Jadi Fokus PLN IP dengan Penerapan Tata Kelola yang Baik, Gini Skemanya?
    Berita Hari Ini

    Energi Berkelanjutan Jadi Fokus PLN IP dengan Penerapan Tata Kelola yang Baik, Gini Skemanya?

    Saiful Ardianto 18 Nov 2025 11:47
  • Surut Ekstrem! Ungkap Kembali Jejak Kampung Lama di Waduk PLTA Koto Panjang!
    Berita Hari Ini

    Surut Ekstrem! Ungkap Kembali Jejak Kampung Lama di Waduk PLTA Koto Panjang!

    Saiful Ardianto 17 Nov 2025 15:19
  • Bisnis PT Renewables Energy Tetap Fokus di Energi Baru dan Tenaga Angin!
    Berita Hari Ini

    Bisnis PT Renewables Energy Tetap Fokus di Energi Baru dan Tenaga Angin!

    Djawanews.com - PT Renewables Energy Tbk menegaskan komitmennya untuk tetap fokus pada pengembangan energi baru dalam pemaparan publik yang digelar pada 11 November 2025. Perseroan menyampaikan bahwa strategi ....
    Saiful Ardianto
    Saiful Ardianto
  • Apa Itu Pembangkit Listrik Tenaga Gas (PLTG) dan Cara Kerjanya: Pembahasan Lengkap!
    Berita Hari Ini

    Apa Itu Pembangkit Listrik Tenaga Gas (PLTG) dan Cara Kerjanya: Pembahasan Lengkap!

    Saiful Ardianto 14 Nov 2025 11:26
  • Mantep! Inovasi Energi Bersih Mahasiswa Unhas Raih Juara Nasional dan Dapat Pendanaan Rp250 Juta
    Berita Hari Ini

    Mantep! Inovasi Energi Bersih Mahasiswa Unhas Raih Juara Nasional dan Dapat Pendanaan Rp250 Juta

    Saiful Ardianto 14 Nov 2025 11:16

Anda Harus Tahu

Pasangan Calon Pengantin Dianjurkan Vaksin Sebelum Menikah, Apa Saja Jenisnya?
Kesehatan

Pasangan Calon Pengantin Dianjurkan Vaksin Sebelum Menikah, Apa Saja Jenisnya?

Polusi Udara Memburuk, Ketahui 7 Langkah Melindungi Paru-paru Anda
Lifestyle

Polusi Udara Memburuk, Ketahui 7 Langkah Melindungi Paru-paru Anda

Kesalahan Makan Yogurt yang Bisa Bikin Tubuh Makin Melar
Lifestyle

Kesalahan Makan Yogurt yang Bisa Bikin Tubuh Makin Melar

Simpan Banyak File tanpa Bikin Ponsel Lemot, Ketahui 7 Tips Hemat Memori Android
Teknologi

Simpan Banyak File tanpa Bikin Ponsel Lemot, Ketahui 7 Tips Hemat Memori Android

Mudik Bersama Anak, Jangan Lupakan Obat Ini!
Lifestyle

Mudik Bersama Anak, Jangan Lupakan Obat Ini!

Pakar Bagikan Kiat Memilih Olahraga saat Menjalankan Puasa Ramadan
Kesehatan

Pakar Bagikan Kiat Memilih Olahraga saat Menjalankan Puasa Ramadan

Populer

Bahan Bakar Original Buatan Indonesia Bos (Bobibos) Dekati RON 98, Harga Lebih Murah?
Berita Hari Ini

1

Bahan Bakar Original Buatan Indonesia Bos (Bobibos) Dekati RON 98, Harga Lebih Murah?

Saham Energi Terbarukan Naik, tapi Sektor Unggas Belum Terimbas Investasi Danantara?
Berita Hari Ini

2

Saham Energi Terbarukan Naik, tapi Sektor Unggas Belum Terimbas Investasi Danantara?

Turbin PLTA Koto Panjang Berhenti Total Akibat Air Waduk Anjlok, Tak Bisa Beroperasi Lagi?
Berita Hari Ini

3

Turbin PLTA Koto Panjang Berhenti Total Akibat Air Waduk Anjlok, Tak Bisa Beroperasi Lagi?

PLTA Simarboru Mulai Beroperasi, Energi Bersih untuk Tapanuli Selatan?
Berita Hari Ini

4

PLTA Simarboru Mulai Beroperasi, Energi Bersih untuk Tapanuli Selatan?

Apa Itu Pembangkit Listrik Tenaga Gas (PLTG) dan Cara Kerjanya: Pembahasan Lengkap!
Berita Hari Ini

5

Apa Itu Pembangkit Listrik Tenaga Gas (PLTG) dan Cara Kerjanya: Pembahasan Lengkap!

Pilihan Editor

Lukisan Danang Farshad di ARTJOG 2024, Tentang Konservasi Laut dan Serangan Alien
Berita Hari Ini

Lukisan Danang Farshad di ARTJOG 2024, Tentang Konservasi Laut dan Serangan Alien

Jokowi: Saya Mengenal Rizal Ramli sebagai Ekonom Cerdas dan Aktivis Kritis karena Cinta terhadap Bangsanya
Berita Hari Ini

Jokowi: Saya Mengenal Rizal Ramli sebagai Ekonom Cerdas dan Aktivis Kritis karena Cinta terhadap Bangsanya

Tak Ingin Ada Konflik Internal di Timnas AMIN, Ahmad Ali Minta Maaf ke Sudirman Said
Berita Hari Ini

Tak Ingin Ada Konflik Internal di Timnas AMIN, Ahmad Ali Minta Maaf ke Sudirman Said

BNPT: Sebanyak 148 Teroris Ditangkap Sepanjang 2023, Didominasi JII dan JAD
Berita Hari Ini

BNPT: Sebanyak 148 Teroris Ditangkap Sepanjang 2023, Didominasi JII dan JAD

Representasikan Wisata Budaya, Satpam Borobudur Pakai Seragam Bernuansa Jawa
Berita Hari Ini

Representasikan Wisata Budaya, Satpam Borobudur Pakai Seragam Bernuansa Jawa

Mahasiswa IPB yang Hilang Saat Penelitian di Pulau Sempu Ditemukan Sudah Tak Bernyawa
Berita Hari Ini

Mahasiswa IPB yang Hilang Saat Penelitian di Pulau Sempu Ditemukan Sudah Tak Bernyawa

Follow Google News Kami: Djawanews logo
Djawanews logo
Tentang Kami Kontak Kami Privacy Policy Redaksi Pedoman Media Siber Karir
fb
tw
ig
© Copyright 2025 Djawanews Media Utama
arrow-up