Djawanews.com – Berada di Kabupaten Minahasa, Kota Manado, Provinsi Sulawesi Utara, Taman Nasional Bunaken terbentang di wilayah seluas (kurang lebih) 89.065 hektare. Tempat wisata ini merupakan ekosistem perairan tropis Indonesia yang yang berisi ekosistem terumbu karang, hutan bakau, padang lamun, dan daratan atau pesisir.
Berbagai pulau indah terdapat di lingkungan wisata ini. Di bagian utara, traveler akan berjumpa dengan Pulau Manado Tua, Pulau Bunaken, Pulau Siladen, Pulau Nain, Pulau Nain Kecil, Pulau Montehage, dan sebagian wilayah pesisir Tanjung Pisok. Di bagian selatan terdapat sebagian pesisir Tanjung Kelapa.
Kekayaan dan Fasilitas Taman Nasional Bunaken
Pulau-pulau di Taman Nasional Bunaken memiliki kekayaan flora dan fauna yang melimpah. Di perairannya, terdapat sekitar 13 genus karang hidup yang didominasi oleh jenis terumbu karang penghalang dan terumbu karang tepi.
Dikutip Djawanews dari Indonesia Kaya, sekitar 91 jenis ikan hidup di perairan Taman Nasional Bunaken. Beberapa di antaranya adalah oci putih (Seriola rivoliana), ikan kuda gusumi (Hippocampus kuda), goropa (Ephinephelus spilotoceps dan Pseudanthias hypselosoma), lolosi ekor kuning (Lutjanus kasmira), serta ila gasi (Scolopsis bilineatus).
Jika traveler ingin berlibur untuk merelaksasi otak yang lelah, Taman Nasional Bunaken memiliki banyak pilihan wisata laut. Bagi yang suka petualangan, terdapat fasilitas diving, snorkeling, dan berenang di laut.
Bagi yang ingin bersantai, berjemur di bawah terik mentari sambil memandang keindahan alam atau bersantai di resort-resort adalah pilihan yang bisa diambil. Bagi penghobi forografi, keseksian Taman Nasional Bunaken siap menjadi model traveler. Jika sudah puas bermain dan menikmati keindahan alam Bunaken, traveler bisa mengembalikan stamina dengan menikmati makanan khas Manado yang lezat.