Kabupaten Tulungagung adalah salah satu kabupaten yang terletak di Provinsi Jawa Timur. Tak hanya memiliki berbagai tempat wisata yang menarik di siang hari, Tulungagung juga memiliki berbagai destinasi wisata yang bisa anda nikmati di malam hari. Simak wisata malam Tulungagung yang menarik berikut ini.
Berbagai wisata malam Tulungagung yang menarik
- Gubuk Sawah
Gubuk Sawah Tulungagung buka sejak pukul 09.00 pagi dan tutup pukul 22.00 malam. Namun, sangat disarankan untuk datang malam hari agar bisa melihat langsung nyala lampu hias warni-warni. Tiket masuknya cukup terjangkau yaitu Rp 5.000/orang yang mana tiket ini dapat ditukarkan dengan sebotol minuman atau snack.
Tempat wisata “malam” ini cocok untuk keluarga. Anak-anak hingga orang tua berkumpul menjadi satu. Bagi orang tua, awasi anak-anak dengan hati-hati karena lokasinya yang ramai sehingga dikhawatirkan terjatuh di air. Meski sudah ada pos penjaga, jangan sampai abai dengan anak karena rawan terjatuh saat naik ke atas gubuk. Dan semoga pengelola juga terus mengecek kondisi bambu agar segera mengganti bambu yang sudah rapuh.
- Dokar Dream Land
Dokar Dream Land buka mulai pukul 6 sore hingga 10 malam, pengunjung akan menjumpai puluhan spot selfie. Mulai tokoh nasional hingga internasional fotonya terpampang sebagai spot foto. Monumen nasional hingga menara eifel di Paris-Perancis juga menghiasi sudut spot swafoto.
Keindahan tempat wisata ini akan semakin terasa di malam hari. Lampu warna-warni menghiasi setiap sudut tempat wisata itu. Tak hanya itu, pengunjung juga dimanjakan dengan berbagai kuliner yang bisa dinikmati. Mulai dari pizza dari Italy hingga Siomay dari Bandung.
- Taman Aloon-Aloon
Taman Aloon-Aloon ini letaknya di alun-alun Kabupaten Tulungagung tepatnya di Jalan RA Kartini, Kampungdalem, Tulungagung, Jawa Timur. Jika berkunjung ke kota ini jangan lupa dan wajib mampir ke Taman Aloon-Aloon karena merupakan ikon dari kota ini. Pengunjung dari berbagai kalangan tua, muda, dan anak-anak memadati tempat wisata ini terutama ketika hari libur atau weekend tiba.
Ketika malam hari anda akan disuguhkan pemandangan eksotis berupa air mancur dihiasi keindahan lampu pada tulisan “Taman Aloon-Aloon” yang memantulkan cahayanya ke air mancur. Sangat cocok sekali taman ini untuk menghabiskan waktu ketika malam sambil menikmati beberapa jajanan di seandar alun-alun.
Itulah 3 tempat wisata malam Tulungagung yang menarik untuk anda kunjungi bersama teman atau keluarga. Jangan lupa untuk berburu oleh-oleh khas Tulungagung yang wajib anda borong.