Djawanews.com – Marc Marquez harus menjalani operasi keduanya untuk pemulihan retak tulang humerusnya jelang seri ketiga MotoGP 2020.
Rider Repsol Honda itu dioperasi lagi pada Senin (3/8/2020) waktu setempat alias Selasa Waktu Indonesia, beberapa hari sebelum MotoGP Ceko dipentaskan.
Sebelumnya, Rider repsol Honda itu kerap mengabarkan proses recovery pasca mengalami kecelakaan di seri pembuka MotoGP 2020, Gran Priz Spanyol pada 19 Juli silam.
Marquez juga sempat mengikuti sesi latihan di MotoGP Andalusia. Kendati demikian, The Baby Alien batal turun karena tak maksimal.
Nah, setelah mengikuti sesi kualifikasi, Marquez menjalani operasi keduanya menjelang seri ketiga musim ini.
Operasi ini dilakukan setelah plat titanium di lengan kanannya rusak akibat akumulasi stres.
“Marc Marquez menjalani operasi 13 hari yang lalu dan hari ini (senin waktu setempat) dia kembali ke ruang operasi,” ucap Xavier Mir dokter yang mengoperasi Marquez, melansir laman resmi MotoGP.
“Operasi pertama berhasil, apa yang tidak diharapkan adalah plat tidak mencukupi.”
“Akumulasi stres di area lengan menyebabkan plat mengalami kerusakan, jadi plat titanium telah dilepas dan diganti,” terang Mir.
Xavier Mir dan rekan dokter lainnya sukses mengganti plat titanium dan Marc marquez akan berada di rumah sakit selama 48 jam kedepan sebelum dipulangkan.
Marc Marquez diprediksi akan tampil MotoGP Ceko 2020 yang akan digelar di Sirkuit Brno pada 7-19 Agustus mendatang.
Dalam dua GP sebelumnya, Marc Marquez masih nir poin. Dia tertinggal 50 angka dari Fabio Quartararo dan 40 angka dari Maverick Vinales.