Djawanews.com – Meskipun Chelsea mengungkapkan akan memboyong kembali Romelu Lukaku, namun pemain pioner Inter Milan ini pastikan dirinya bertahan bersama tim Italia tersebut.
Pasca kesuksesan Inter Milan merebut trofi Serie A setelah 11 tahun puasa gelar Serie A, banyak rumor menjelaskan bahwa Inter Milan akan melepas Romelu Lukaku pada bursa transfer musim panas nanti.
Rumor bahwa Inter Milan akan menjual Romelu Lukaku dalam bursa transfer musim panas mendatang dimaksudkan untuk memangkas finansial tim Inter Milan.
Namun, striker berusia 28 tahun tersebut menegaskan akan tetap bertahan dan membersamai Inter Milan meraih juara Serie A musim mendatang.
Keputusan Romelu Lukaku ini disampaikan oleh Lukaku sendiri pada siaran TV Belgia beberapa hari yang lalu.
Keputusan untuk tetap bertahan ini dinilai bijak oleh penggemar Inter Milan karena performa baik yang ditunjukkan oleh Romelu Lukaku.
Romelu Lukaku melesatkan 64 gol dalam 95 pertandingan untuk klub yang bermarkas di San Siro tersebut. Sebelumnya Romelu Lukaku bergabung dengan Inter Milan dengan mahar sebesar 74 Juta Poundsterling pada tahun 2019.
Sunning Group, perusahaan pemilik klub Inter Milan sedang berusaha untuk memangkas biaya finansial klub. Imbasnya adalah Antonio Conte memutuskan mundur dari Inter Milan pekan lalu.
Berita mundurnya Antonio Conte membuat Inter Milan harus mencari pengganti untuk duduk di kursi pelatih. Mantan pelatih Lazio, Simone Inzaghi digadang-gadang yang akan menggantikan Antonio Conte bagi Inter.
Saat ini Romelu Lukaku sedang mempersiapkan diri bersama timnas Belgia untuk berlaga di pagelaran Liga Euro 2020.