Djawanews.com – Pelaksana Tugas (Plt) Sekjen PSSI Yunus Nusi memastikan keberangkatan Timnas Indonesia U-19 ke Spanyol. Direncanakan skuat Garuda Muda akan melanjutkan pemusatan latihan di Negeri Matador sebelum tahun baru 2021.
"Insyaallah sebelum tahun baru anak-anak sudah berangkat ke Spanyol,” kata Yunus Nusi dikutip dari Detik.
“Harapan kami sih ada beberapa negara yang di Eropa dan sekitar Spanyol bisa ikut (beruji coba melawan Timnas U-19)," lanjutnya.
Kendati demikian, Yunus Nusi mengungkapkan pihaknya masih menanti keputusan Federasi Sepakbola Spanyol soal klub-klub mana yang akan menjadi lawan tanding Timnas Indonesia nantinya.
"Karena ini kan menyangkut kerja sama antar federasi. Kami kemudian ingin Federasi Spanyol menghubungi klub-klub dan kami secara langsung ke klub-klub. Nanti kalau sudah resmi kami umumkan," lanjut Yunus Nusi.
Selain menanti keputusan Federasi Sepakbola Spanyol, PSSI saat ini juga masih menanti kedatangan pelatih Shin Tae-yong serta bergelut dengan kepengurusan visa pemain dan offisial.
Untuk mengetahui perkembangan dunia sepakbola terkini, ikuti terus rubrik Sepakbola di warta harian nasional Djawanews. Selain itu, untuk mendapatkan update lebih cepat, ikuti juga akun Instagram @djawanews.