Djawanews.com – Bek tengah Juventus, Daniele Rugani dinyatakan positif mengidap virus Corona COVID-19. Meski tidak memperlihatkan gejala apapun, tim dokter I Bianconeri menyatakan pemain berusia 25 tahun itu positif Corona.
Melalui keterangan resminya, Rabu (11/3/2020) Juventus mengungkapkan kondisi kesehatan Daniele Rugani.
“Demi keamanan, kami terpaksa mengisolasi seluruh staf dan pemain karena kondisi kesehatan Daniele Rugani yang dinyatakan positif mengidap virus Corona. Kami akan melakukan pemeriksaan intensif kepada siapapun yang pernah berhubungan dengan si pemain,” tulis pernyataan tersebut seperti dikutip Djawanews dari Football Italia.
Daniele Rugani idap virus Corona, seluruh aktivitas Juventus kacau balau
Kondisi kesehatan Daniele Rugani berdampak langsung pada seluruh aktivitas Juventus. Si Nyonya Tua terpaksa membatalkan sejumlah agenda, seperti latihan internal pada Kamis (12/3/2020).
Bahkan, pertandingan leg kedua babak 16 besar Liga Champions, antara Juventus vs Lyon yang dijadwalkan Rabu (11/3/2020) dini hari WIB pun terpaksa dibatalkan.
Bersama Si Nyonya Tua, Daniele Rugani sendiri lebih banyak menghabiskan musim 2019/2020 sebagai penghangat bangku cadangan. Musim ini, pemain asal Italia itu baru dimainkan sebanyak tujuh kali di seluruh kompetisi. Terakhir, ia membantu pertahanan Juventus saat menghadapai SPAL Februari lalu. Dalam laga itu, skuat asuhan Maurizio Sarri unggul tipis 2-1.