Djawanews.com – Jadwal latihan Timnas Indonesia dan Timnas Indonesia U-19 yang sejatinya digelar pada Sabtu (25/7/2020) di Stadion Madya, Jakarta, terpaksa ditunda selama sepekan. Jadwal latihan pun digeser menjadi 1 Agustus mendatang.
Penundaan ini disebabkan Skuat Garuda masih menanti hasl tes usap atau swab test. Pemain Timnas Indonesia dan Timnas U-19 sendiri telah merampungkan swab test pada Jumat (24/7/2020). Mereka juga telah menjalani rapid test sehari sebelumnya.
“Pemain akan melakukan kegiatan di hotel sambil menunggu hasil swab test yang kira-kira akan keluar tiga atau empat hari seusai swab test dilakukan,” kata dokter Timnas, Syarif Alwi melalui rilis resmi PSSI.
Selama menanti hasil tes usap, penanggung jawab kesehatan Timnas Indonesia, dokter Ahmad Nizar mengungkapkan pihaknya akan terus memantau dan memastikan kebutuhan nutrisi para pemain.
“Kami (tim dokter PSSI) akan melakukan perbaikan nutrisi kepada pemain terutama kebiasaan saat mereka makan. Sambil menunggu hasil swab test, kami melakukan simulasi latihan dengan protokol kesehatan di hotel sebelum dilakukan latihan perdana,” kata Ahmad Nizar.
“Terkait kondisi pemain, untuk sementara ini ada satu pemain yang punya keluhan sejak datang di awal. Tetapi kemarin (Kamis, 23 Juli) dia sudah kami bawa ke Rumah Sakit Royal Progress,” lanjutnya menambahkan.
Untuk mengetahui perkembangan dunia sepakbola terkini, ikuti terus rubrik Sepakbola di Djawanews.