Djawanews.com – Setelah menyatakan mundur dari kepengurusan badan sepakbola Indonesia, eks Sekjen PSSI, Ratu Tisha Destria, dikabarkan bergabung bersama klub Liga 2, Perserang Serang.
Melalui akun Instagram klub, Perserang mengumumkan kehadiran Ratu Tisha sebagai pengurus baru.
“Semoga dengan bergabungnya beliau ke dalam manajemen Perserang, bisa meningkatkan prestasi dan kejayaan klub di masa depan,” tulis pernyataan Ketua Umum Perserang, Pilar Saga Ichsan.
“Dan mohon doanya juga, Perserang bisa kembali bangkit dalam kondisi terdampak COVID-19 saat ini. Mudah-mudahan sebelum lebaran bisa teratasi, mohon doa semua,” Pilar Saga Ichsan menambahkan.
Ratu Tisha sebelum merapat ke Perserang
Sebelumnya, Ratu Tisha memutuskan mundur dari jabatan Sekjen PSSI, setelah PSSI menggelar rapat dengar pendapat dengan Komisi X DPR. Dalam rapat tersebut, anggota DPR Djohar Arifin mengkritik Tisha habis-habisan, yang dianggapnya kerap kebablasan dalam menjalankan tugas.
Spekulasi yang beredar menyebut didepaknya wanita lulusan FIFA Master itu tak lepas dari praktik nepotisme yang tengah dipraktikkan di kubu PSSI.