Djawanews.com – Jelang menghadapi Persebaya Surabaya pada babak permpatfinal Piala Menpora 2021, Minggu (11/4) mendatang, gelandang Persib Bandung, Farshad Noor melakukan latihan ektra keras.
Latihan ekstra sebanyak tiga kali sehari tersebut tak lain dilakukan demi menampilkan performa terbaik di lapangan.
"Iya, karena saya tahu, untuk bergabung dengan tim, kamu harus melakukan pekerjaan ekstra, itu menurut saya. Jadi saya mengerjakan latihan tambahan dan tentunya ketika kami akan bertanding, semisal satu hari sebelumnya, saya tidak melakukan itu," jelas Farshad Noor dikutip dari Detik.
"Karena saya harus fit dan tetap dalam bentuk terbaik, segar untuk pertandingan. Tapi dalam 2-3 hari sebelum laga, saya mengerjakan latihan mandiri saya juga untuk memastikan setiap hari kondisi saya makin membaik," lanjutnya.
Lantas seperti apa pola latihan ekstra Farshad Noor?
"Yang pertama tentu saya berlatih bersama grup dan setelah itu saya bangun pagi untuk berenang. Lalu bergantung pada waktu latihannya, jika berlatih pagi maka saya setelah latihan istirahat, makan dan jogging sekitar 45 menit atau satu jam," kata Farshad.
"Lalu malam hari setelah makan malam, saya melakukan workout di kamar saya. Saya sangat senang dengan itu karena dalam empat hari saya turun 5 kilogram," tambahnya.
Untuk mengetahui ragam perkembangan peristiwa regional, nasional dan mancanegara terupdate, ikuti terus rubrik Berita Hari ini di warta harian Djawanews. Selain itu, untuk mendapatkan update lebih cepat, ikuti juga akun Instagram @djawanews.