Djawanews.com – Leonardo Bonucci tak menyesal, sekalipun pernah meninggalkan Juventus dan bergabung bersama AC Milan.
Jelang laga kedua raksasa Italia tersebut dalam lanjutan leg kedua semifinal Coppa Italia di Allianz Stadium, Jumat (17/6/2020) pemain bertahan berusia 33 tahun itu mengenang semusim karirnya di San Siro.
Bonucci belajar banyak selama semusim di AC Milan
Kegagalan di final Liga Champions membuat Bonucci kecewa dan sempat meninggalkan Juventus pada musim 2017/2018. Ia kemudian membelot dan merapat ke Rosonerri. Belakangan ia menyadari, semusim bersama AC Milan membuatnya memahami, betapa berarti Juventus baginya. Ia lantas kembali ke pelukan Si Nyonya Tua.
“Pindah dari Juventus merupakan keputusan yang berat bagi saya. Tapi saya tidak pernah menyesal. Semusim bersama AC Milan memberikan pelajaran yang berharga untuk karir saya sebagai pesepakbola dan manusia. Saya bertemu orang-orang baik seperti Gattuso. Dan selama saya di Milan, saya menyadari betapa Juventus merupakan rumah saya sesungguhnya,” jelas Bonucci seperti dikutip Djawanews dari Gazzetta dello Sports.