Djawanews.com – Jadwal pertandingan pekan ke-2 Liga 1 2020 antara Persib Bandung vs Arema FC, Minggu (8/3/2020) dimajukan karena alasan keamanan. Pertandingan yang semula dihelat pada pukul 18.30 WIB, dimajukan menjadi pukul 15.30 WIB.
Jadwal yang dimajukan tidak membuat Persib Bandung gentar
Menanggapi perubahan jadwal tersebut, pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts mengungkapkan siap dengan keputusan itu. Sebab laga masih digelar di hari dan tempat yang sama, dimajukan atau tidaknya kick off pertandingan bukan masalah bagi Robert Rene Alberts dan timnya.
- Persib Bandung Tak Rekrut Pemain U-20 dari Luar Negeri, Robert Rene Alberts: Penting untuk Kemajuan Sepakbola Indonesia
- Jalani Latihan Perdana Bersama Persib Bandung, Febri Hariyadi: Senang, tapi Masih Perlu Adaptasi
- Terkendala Penerbangan, Beberapa Pemain Asing Persib Bandung Belum Bergabung dengan Tim
“Ya itu sesuatu yang harus kami terima. Jika laga digelar 18.30 atau 15.30, pertandingan tetap berjalan 90 menit dan tetap di lapangan yang sama,” kata Robert Rene Alberts seperti dikutip Djawanews dari Indosport.
Sebelum menghadapi Arema FC, skuat Maung Bandung terlebih dahulu telah mengantungi kemenangan dari laga melawan Persela Lamongan dengan skor telak 3-0 pada pekan pertama Liga 1 2020.
Di Malang, Persib menargetkan kemenangan untuk mengamankan poin tandang mereka.