Djawanews.com – Jika berbicara siapa pemain yang sedang dilema saat ini, mungkin Gareth Bale akan menjadi salah satunya. Bagaimana tidak, nasib Gareth Bale sampai saat ini masih belum jelas ujungnya.
Usai Gelaran Euro 2020, Gareth Bale kembali ke Real Madrid, pasalnya peminjaman Bale bersama Tottenham Hotspur sudah berakhir.
Sempat ada rumor yang beredar jika kapten timnas Wales tersebut akan pensiun setelah gelaran Euro 2020. Namun, rumor tersebut langsung dibantah oleh agen Gareth Bale bahkan sebelum Wales berlaga di Euro 2020.
Rencana Bale masih jelas, yakni kembali ke Real Madrid dan bersaing untuk mendapatkan tempat di tim utama. Akan tetapi, rentetan penampilan buruk dan catatan cedera di Real Madrid selama beberapa musim terakhir menjadi halangan baginya.
Terlebih lagi, gaji besar yang diterima Bale dinilai tidak sepadan dengan kontribusinya di Los Blancos. Alasan tersebut yang membuat Real Madrid kemungkinan besar akan melego Bale ke klub lain.
Menurut laporan media Spanyol, Marca, ada beberapa skema jika bertahan di Real Madrid sudah tidak memungkinkan bagi Bale.
Skema pertama adalah Bale bergabung dengan klub kota kelahirannya, yakni Cardiff City.
Cardiff City sendiri saat ini bermain di kasta kedua Liga Inggris, yakni Divisi Championship. Akan tetapi, melihat penampilan Bale di Tottenham Hotspur, kepindahan ke Cardiff City bisa dibilang cukup mustahil.
Selain Cardiff City, klub Inggris lainnya yang bisa membawa Bale adalah mantan timnya, Tottenham Hotspur. Terlebih lagi, Bale tampil cukup apik selama paruh kedua musim 2020-2021 bersama Tottenham Hotspur.
Bale bermain sebanyak 34 kali untuk Tottenham Hotspur di berbagai kompetisi. Penyerang berusia 31 tahun itu juga sukses mencetak 15 gol dari 34 penampilan tersebut.
Skema terakhir adalah Real Madrid bisa saja membuang Bale ke China untuk bermain di sana. Bale sebenarnya sempat hampir bergabung dengan klub Liga Super China, Jiangsu Suning, pada bursa transfer musim panas 2019.
Namun, Real Madrid secara tiba-tiba memutus transaksi tersebut dan melarang penyerang jebolan tim muda Southampton itu hijrah ke China.
Hingga berita ini diturunkan, Gareth Bale belum juga menerima perpanjangan kontrak dari Real Madrid, akan kemana sang predator berdarah dingin ini berlabuh? Kita tunggu kabar selanjutnya!
Ingin tahu informasi mengenai sepak bola lainnya? Pantau terus Djawanews dan ikuti akun Instagram milik Djawanews.