Djawanews.com – Pentas akbar Euro 2020 akan segera dihelat. Banyak analisis dan praktisi sepakbola dunia memberikan prediksi dan analisis mereka untuk tim-tim yang berlaga di Euro 2020, salah satunya Inggris.
Mantan Bek Inggris, Rio Ferdinand enggan memberikan prediksi maupun analisis apapun mengenai sejauh mana The Tree Lions dalam Euro 2020.
Seperti yang diketahui, pada Euro 2020 ini Inggris tergabung di Grup D bersama dengan tim-tim yang relatif ada di bawah mereka, yakni Kroasia, Skotlandia, dan Republik Ceko.
Diprediksi, Inggris akan lolos dengan mudah dari fase penyisihan grup, apalagi anak-anak asuh Southgate ini akan melakoni tiga laga kandang di Wembley.
Terlepas dari status raksasa dunia, Ferdinand menolak menganalisis dan memprediksi sampai di mana Hery Cs akan melaju di Euro 2020.
Ferdinan lebih senang menganalisis dan memprediksi bahwa Inggris akan melaju dengan mudah pada fase penyisihan grup daripada memprediksi akan sejauh mana Inggris berlaga di Euro 2020.
Lebih lanjut, Ferdinand menyukai ramuan strategi yang dipasang Southgate pada timnas Inggris menghadapi Euro 2020 ini.
Ferdinand berharap Inggris kembali mencetak pemain bomber muda bertalenta baru seperti Michael Owen yang sangat melegenda pada 1998.
Pemain seperti Grealish, Foden, Mount, Bukayo Saka, Jude Bellingham adalah nama-nama pemain yang dilirik Ferdinand untuk menjadi harapan bagi Inggris di Euro 2020.
Ferdinand lebih memprediksi pola permainan apa yang akan dipakai oleh The Tree Lions pada Euro 2020. Ferdinand yakin, setidaknya fase penyisihan grup, Inggris bisa lolos menjadi juara grup D.