Djawanews.com – Wabah virus Corona yang kian memburuk di Italia membuat Presiden Brescia, Massimo Cellino meminta agar kompetisi Serie A Liga Italia dihentikan. Bahkan jika nekat dilanjutkan, sang presiden menyatakan klubnya siap mundur dari turnamen bergengsi tersebut.
“Sangat tidak masuk akal untuk tetap melanjutkan musim ini di tengah situasi genting yang sangat mengancam kesehatan pemain. Jika mereka memaksa kompetisi ini tetap bergulir, kami siap mundur demi menghormati warga Brescia,” ungkap Massimo Cellino.
Seperti diketahui, Serie A Liga Italia bersama turnamen olahraga lainnya di negara itu dihentikan sememtara oleh pemerintah setempat guna mencegah penyebaran virus Corona COVID-19. Serie A sedianya akan dilanjutkan kembali setelah tanggal 3 April 2020, jika kondisi memungkinkan.
Nahas, penyebaran virus Corona yang kian mengganas di Italia, membuat banyak pihak pesimis turnamen sepakbola tersebut dapat berjalan kembali musim ini.
Virus Corona di Italia kian mengganas
Italia kini menjadi negara dengan kasus kematian tertinggi akibat virus Corona. Berdasarkan laporan Worldometer, total korban tewas di negara itu mencapai 13.925 orang, sementara 18.278 orang lainnya berhasil disembuhkan.