Djawanews.com – Toyota baru saja meluncurkan crossover city yang diberi nama Toyota Aygo X dan mulai diperkenalkan di Eropa secara virtual. Meluncurnya Toyota Aygo X menggantikan generasi sebelumnya yakni Toyota Aygo yang merupakan produk kerja sama dengan Citroen dan Peugeot.
Toyota Aygo X dikembangkan dari platform Toyota New Global Architecture (TNGA)-B seperti Toyota Aqua dan Toyota Yaris Cross. Secara dimensi Toyota Aygo X memiliki panjang 3.700 mm, lebar 1.740 mm, tinggi 1.525 mm, dan wheelbase 2.430 mm.
Kalau dibandingkan, Aygo X lebih panjang 40 mm dan lebih tinggi 5 mm dari Toyota Agya tapi memiliki wheelbase yang lebih pendek 20 mm dari Agya. Selain dimensi yang mungil, Toyota Aygo X juga dibekali mesin tiga silinder mungil yang mirip dengan Toyota Agya varian 1.0 G.
Berkode 1KR-FE, mesin tersebut memiliki kapasitas 998 cc dengan teknologi VVT-i yang mampu menyemburkan tenaga 72 dk/6.000 rpm dan torsi 93 Nm/4.400 rpm. Tenaga dan torsi mesin mungil tersebut disalurkan ke roda depan melalui transmisi manual 5-percepatan atau CVT.
Soal tampilan, Toyota Aygo X memiliki desain yang diambil dari mobil konsep Aygo X prologue dengan empat "rasa" yang berbeda. Lalu untuk fitur, Toyota Aygo X padat dengan fitur-fitur terkini termasuk fitur integratif Toyota Safety Sense (TSS).
Toyota Safety Sense pada Toyota Aygo X memiliki kapabilitas seperti Pre-Collision System (PCS), Day and Night Pedestrian Detection, Daytime Cyclist Detection, Collision Mitigation Support, Intelligent Adaptive Cruise Control, Lane Trace Assist dan Emergency Steering Assist.
Ingin tahu informasi mengenai otomotif lainnya? Pantau terus Djawanews dan ikuti akun Instagram milik Djawanews.