Teknologi Super Kips di Motor Ninja RR dan R tentunya memberikan efek yang luar biasa untuk kendaraan dan memberikan sensasi tarikan yang sangat dahsyat. Namun Super Kips juga memiliki kelemahan yang membuat jengkel penggunanya.
Tips ini bertujuan untuk mengakali agar katup KIPS lebih cepat bereaksi untuk membuka. Dengan catatan bahwa batang pembuka tetap beroperasi pada rentang RPM seperti biasanya. Jadi tips ini bukan untuk mengubah bukaan batang pembuka KIPS yang tadinya 7000 RPM menjadi 5000 RPM. Tips ini bertujuan untuk mempercepat reaksi katup SKIPS terhadap dorongan gear dari batang pembuka, sehingga efek tendangan tenaganya lebih cepat terasa.
Penjelasan singkatnya dimulai dari cara kerja super kips. Cara kerja super kips dimulai dari rangkaian per & bola sentrifugal → batang pembuka governor → gear pembuka katup SKIPS → katup SKIPS. Perlu dipahami bahwa gear pembuka katup SKIPS, bukan dirangkaian per & bola sentrifugal.
Tips Mempercepat Cara Kerja Super Kips Ninja RR dan R
Tips mempercepat cara kerja super kips Ninja RR dan R yang pertama adaah dengan membuka karet penutup KIPS. Setelah itu longgarkan mur pengikat gear batang pembuka dengan kunci ring 10. Setelah itu posisikan gear batang pembuka ke arah kiri (dengan kata lain menutup katup SKIPS). Silahkan nyalakan mesin langsam, gerakan gear batang pembuka ke arah kanan, coba dengarkan suara knalpot. Begitu suara knalpot berubah, balikan sedikit ke arah kiri hingga suara knalpot kembali normal. Tahan gear batang pembuka, lalu kencangkan kembali mur ke arah kiri.
Dengan tips mempercepat cara kerja super kips di atas, katup SKIPS akan mulai untuk mencuri start. Pada RPM bawah SKIPS masih akan tetap menutup, sehingga tidak akan mempengaruhi ketarikan mesin, jika gear batang pembuka mulai membuka di RPM 6-7ribu, katup KIPS akan langsung membuka. Sehingga KIPS sudah terbuka penuh sebelum RPM 8000. Pada setelan standar KIPS akan terbuka penuh di RPM +/- 8000, dengan mempercepat cara kerja super kips iniakan menjadi 7400-7500. Memang tidak banyak, mengingat ubahan stelan yang sangat minim tanpa ada penggantian spare part apapun.
Nah seperti itulah tips mempercepat cara kerja katup super kips pada Ninja RR dan R. Jangan lupa untuk berkonsultasi terlebih dahulu dengan pakar atau ahlinya sebelum mencobanya sendiri ya. Semoga bermanfaat.