Djawanews.com – Rumor Suzuki GSX-250SF akan segera meluncur sampai saat ini masih tak ada kabar. Padahal PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) sudah menyebarkan rumor akan meluncurkan motor sport 250CC sejak tahun lalu.
Meski sudah mendaftarkan Suzuki GSX-250SF ke Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) RI, kepastian peluncuran motor tersebut masih simpang siur sejalan dengan perubahan struktur managemen SIS 2W.
Saat coba dikonfirmasi, Suzuki Indonesia memilih bungkam. Pihak SIS beralasan belum bisa memberi keterangan sampai Suzuki secara resmi mengumumkan jajaran managemen baru.
"Maaf, managemen sedang belum boleh dijadikan narsum untuk quote. Yang staf juga tidak boleh dijadikan nara sumber," ujar salah sumber SIS 2W.
Suzuki GSX-250SF tercatat dalam Nilai Jual Beli Kendaraan Bermotor (NJKB) di situs resmi Permendagri Nomor 1 Tahun 2021. Berdasarkan nilai NJKB, Suzuki GSX-250F akan dibanderol dengan harga senilai Rp34,5 jutaan.
Harga di atas belum termasuk pajak PKB maupun BBN-KB. Namun perkiraan harga jual on the road motor GSX-250SF nantinya akan sekitar Rp40 jutaan.
Dari banyak rumor yang beredar, GSX-250SF dikabarkan akan meluncur tahun 2022 mendatang.
Jika rumor itu benar, maka kehadiran Suzuki GSX-250SF tahun depan menjadi penanda kembalinya Suzuki di segmen sport 250cc setelah sebelumnya pernah merilis Thunder 250 dan Inazuma.
Untuk mendapatkan warta harian terbaru lainya, ikuti portal berita Djawanews dan akun Instagram Djawanews.