Chevrolet Spin merupakan salah satu Low MPV yang pernah dipasarkan di Indonesia. Chevrolet Spin yang diluncurkan 2013 dan terakhir dijual 2016 ini memiliki 7 varian dengan tiga pilihan mesin, yaitu bensin 1.200 cc dan 1.500 cc serta diesel 1.300 cc. Berikut ini ulasan lengkap mengenai Chevrolet Spin Diesel.
Spesifikasi Chevrolet Spin Diesel
Chevrolet Spin didesain dan direkayasa oleh tim General Motors Brasil. Tim Chevrolet Indonesia terlibat dalam pengembangan dan pengujian NVH (Noise, Vibration, Harshness), kenyamanan, ride and handling, performa mesin dan lain-lain. Dengan begitu artinya Chevrolet Spin sangat cocok untuk Indonesia.
Sebagai kendaraan jenis LMPV, Chevrolet Spin dibekali dapur pacu berupa mesin diesel 1.3l dengan dukungan turbocharger bertenaga. Meraih berbagai penghargaan internasional dan nasional, fitur canggih ini membuat Chevrolet Spin sebagai satu-satunya LMPV dengan mesin diesel yang menawarkan tenaga melimpah, tak tanggung mulai dari putaran mesin rendah (torsi 190/1750 nm/rpm).
Beralih ke eksterior. Desain lampu depan yang besar ketimbang kompetitor sangat mumpuni untuk berkendara di malam hari dan mampu membelah kegelapan. Sedangkan bagian belakang sudah sangat pas. Tidak perlu banyak komentar untuk bagian ini. Perpaduan lampu rem dan bumper serta kaca belakang memberikan kesan mewah. Lampu rem juga memberikan pencahayaan lebih baik.
Tidak kalah penting adalah interior. Kenyamanan menjadi salah satu faktor keunggulan Chevrolet Spin Diesel. Saat berkendara, semua penumpang akan merasakan kesejukan di dalam kabin karena distribusi hembusan AC merata. Chevrolet Indonesia menyediakan blower AC yang terintegrasi dengan atap untuk para penumpang di baris kedua dan ketiga.
Sebagai sub–compact MPV 7-seater, Chevrolet Spin menghadirkan bagasi lapang dengan kapasitas 1608 liter. Pengaturan kursi baris kedua dan ketiga pun fleksibel memungkinkan Anda membawa banyak barang.
Menyandang predikat sebagai kendaraan Low Multi–Purpose Vehicle (LMPV), irit bahan bakar menjadi tawaran yang sulit diabaikan.
Keunggulan konsumsi bahan bakar yang rendah pada Chevrolet Spin Diesel masih ditambah dengan keunggulan lain khas Chevrolet, yaitu output tenaga melimpah yang tak mengorbankan konsumsi bahan bakar berlebihan.
MPV Spin cukup memenuhi kebutuhan konsumen di Indonesia yang butuh MPV 7 penumpang. Keandalan mesin dan sektor kabin penumpang bisa disandingkan dengan merek lain. Dan tidak adanya mesin diesel di MPV lain yang sekelasnya membuat Spin memiliki peluang menggaet pasar lebih banyak di awal.
Itulah spesifikasi Chevrolet Spin Diesel. Simak juga rekomendasi dan harga mobil keluarga termurah dan terbaik.