Djawanews.com – Teknologi Honda CRF1100L ternyata memang mengagumkan, hal tersebut sepadan dengan harga jualnya yang membuat gelang-gelang kepala.
Meluncur dengan nama Honda New CRF1100L Africa Twin Adventure Sports, motor ini dikategorikan di kelas premium dan menyasar para pecinta touring yang serius. Hal tersebut sesuai dengan spesifikasi dan teknologi yang tersemat dalam motor ini.
Teknologi Honda CRF1100L
1. Teknologi Inertial Measurment Unit (IMU)
Tentu bagi motor turing premium fleksibilitas dan performa sangat diandalkan, terutama untuk melibas medan-medan berat. Beruntung CRF1100L Africa Twin memiliki fitur IMU yang membuat fungsi cornering ABS, wheelie control, dan rear lift control lebih maksimal.
2. Mesin 1084 CC
Tidak diragukan lagi, menggunakan kapasitas kubikasi besar, CRF1100L Africa Twin layaknya jajaran motor sport Honda tangguh lainnya. CRF1100L Africa Twin dapat menghasilkan tenaga maksimum 101 hp pada 7500 rpm, dan torsi mencapat 105 Nm pada 6000 rpm.
3. Fitur-Fitur Canggih
Selain menghadirkan inovasi tracking dan performa mesin buas, CRF1100L Africa Twin juga menghadirkan berbagai fitur modern, seperti layar sentuh TFT, Apple CarPlay, grip penghangat, colokan pengisi daya smartphone, dan koneksi Bluetooth.
Teknologi Honda CRF1100L di atas sepadan dengan harga yang ditawarkan, Astra Honda Motor (AHM) pada peluncurannya merilis harga mulai Rp559.900.000 (on the road Jakarta). Jika terlalu mahal, Anda dapat juga merlirik Honda CRF 250 Rally, dengan harga yang lebih terjangkau…