Djawanews.com – Legends Motor merupakan bengkel motor kustom klasik yang telah mengoleksi banyak motor kustom kenamaan, salah satunya MotO Guzzi V7 Sport yang telah mendapatkan beberapa modifikasi.
Moto Guzzi V7 Sport, Motor Balap Lawas yang Diubah Menjadi Road Legal
Moto Guzzi V7 Sport yang dimiliki Legend Motor ini merupakan motor yang mempunyai banyak cerita di sejarah balapan Prancis. Bahkan motor ini tercatat pernah mengaspal di sirkuit Le Mans , Le Castellet, dan Magny-Cour.
Moto Guzzi V7 Sport memiliki sifat asli roadster atau naked bike, namun, di tangan Legend Motors, Moto Guzzi V7 Sport ditambahkan fairing dan terkesan seperti motor balap lawas.
Tangki motor diberi modifikasi yang unik pada bagian belakang, sehingga menimbulkan aksen otot yang menawan dan unik. Selain itu disematkan juga jok single seat dengan buntut bergaya klasik dengan panel untuk number plate.
Menariknya, motor ini diberi sentuhan road legal dengan menambahkan head lamp di bawah fairing besarnya. Lalu, disematkan juga exhaust Spark yang membuat motor ini meraung lebih merdu.
Sayangnya, tidak dijelaskan detai perubahan pada mesin Moto Guzzi V7 Sport ini. Namun, motor ini pernah menjadi motor paling kencang di tahun 1972. jangan lupa untuk terus memantau kabar lainnya seputar otomotif hanya di Djawanews.