Nama-nama besar seperti Jeep, Land Rover, Ford, Chevrolet, Toyota, Nissan, dan Mitsubishi menghiasi rating papan atas mobil offroad terbaik di dunia. Untuk anda yang suka berpetualang menembus hutan pasti membutuhkan mobil yang tangguh. Berikut ini beberapa mobil 4×4 paling tangguh untuk menemani anda berpetualang.
Mobil 4×4 paling tangguh untuk menemani anda menembus hutan belantara
- Land Rover Range Rover
Kemampuan offroad mengagumkan dipadukan dengan kemewahan pada segi interior dan eksterior. Di Indonesia harga mobil Range Rover ini dibanderol melebihi 1 Miliar Rupiah. Harganya sangat mahal, namun sebanding dengan kemewahan dan kenyamanan yang dimilikinya. Berbagai medan juga bisa dilalui, karena didukung sistem penggerak All Wheel Drive (AWD) yang akan meningkatkan traksi di segala kondisi.
- Suzuki Jimny
Mobil yang paling tangguh di segala medan selanjutnya adalah Suzuki Jimny. Mobil buatan Suzuki ini sangat terkenal karena mesinnya yang irit bahan bakar. Selain itu mesin berkapasitas 800cc ini juga bisa melahap semua trek yang ia lalui. Anda juga bisa berkendara dengan Suzuki Jimny di jalanan aspal.
- Isuzu D-Max
Jika Anda lebih memilih menjelajah dengan kendaraan pick up truck kabin ganda, Isuzu D-Max adalah salah satu pilihan yang cukup terjangkau. Dengan kendaraan ini, Anda bisa percaya diri untuk terjun ke medan kotor, berlumpur, dan berdebu tanpa khawatir kesulitan untuk membersihkannya. Dengan kapasitas maksimal mencapai 3,5 ton, kendaraan ini juga mampu memuat banyak beban di bagasinya yang luas.
- Mercedes-Benz G-Class
Inilah salah satu mobil offroad termahal di dunia. Yah, harga Mercedes-Benz G-Class dibanderol sangat mahal dan harganya bisa mencapai miliaran rupiah. Mobil Sport Utility Vehicle memiliki kemampuan offroad sangat baik dan tersedia beberapa tipe berbeda, yaitu G 320 CDI, G 500, dan G 55 AMG.
- Toyota Hardtop FJ400
Mobil Offroad paling tangguh yang pernah ada di Dunia adalah Toyota Hardtop FJ400. Mobil ini sangat terkenal karena selalu masuk di film-film tahun 90an. Selain terkenal di Dunia mobil ini juga terkenal di Indonesia, jadi jangan heran jika anda sering sekali melihat mobil seperti diatas di Indonesia. Harga mobil Offroad ini terbilang cukup murah sekitar Rp 120 jutaan saja.
Itulah beberapa mobil 4×4 paling tangguh untuk menemani anda menembus hutan belantara. Simak juga beberepa rekomendasi produk pembersih kaca mobil terbaik untuk mobil kesayangan anda.