Djawanews.com – Aki adalah salah satu kompoten penting dalam mobil. Namun karena kurangnya pengetahuan, tidak jarang aki menjadi drop bahkan rusak, untuk itu artikel ini akan menjelaskan agar aki Avanza basah awet.
Toyota Avanza adalah salah satu mobil terlaris di Indonesia yang juga membutuhkan perawatan di sektor kelistrikannya, apalagi jika Anda menggunakan aki tipe basah.
Tips agar Aki Basah Avanza Awet
1. Pantau Ketinggian Cairan
Hal yang paling mudah dilakukan agar aki basah di mobil Anda awet adalah rajin memantau cairan elektrolit di dalam aki. Pastkan cairan berada di batas antaran lower dan upper dari indikatornya.
2. Gunakan Air Aki Terbaik
Apabila cairan elektrolit aki mendekati indikator lower, atau bahkan dibawahnya, segera isi ulang cairan. Namun Anda jangan asal-asalan, selalu gunakan air aki yang terbaik dan jangan sampai ada unsur lain di dalam aki mobil Anda.
3. Selalu Bersihkan Aki
Selain rutin memantau dan mengganti air aki, Anda juga harus rajin memantau kebersihan aki mobil Anda, pastikan tidak ada kerak atau kotoran di lubang ventilasi tutup aku. Selain itu, jangan lupa bersihkkan kerak di saluran plus dan minus aki.
Agar aki basah Avanza berumur panjang, coba mulai sekarang lakukan tiga kebiasan di atas. Langkah-langkah di atas juga dapat dilakukan pada mobil lain yang menggunakan jenis aki tipe basah.