Djawanews.com - Pelat nomor cantik adalah idaman banyak orang untuk kendaraan pribadinya. Jadi tak heran kenapa orang-orang rela merogoh kocek dalam-dalam demi memiliki pelat nomor cantik tersebut.
Uniknya, ada satu pelat nomor cantik yang memiliki satu angka saja. Pelat nomor itu terpasang di mobil Mercedes-Benz C43 Estate. Pelat nomornya hanya tertulis "1".
Pelat nomor itu jadi perbincangan warga Victoria, Australia. Harga untuk pelat nomor cantik satu angka itu diperkirakan mencapai 1,9 juta dollar AS, sekitar Rp26,7 miliar!
Pelat nomor itu memiliki sejarah panjang. Pelat nomor cantik itu pertama kali teregistrasi pada tahun 1932. Pelat nomor itu kemudian disimpan pemerintah selama lebih dari setengah abad.
Mulai dari komisaris polisi, gubernur, hingga perdana menteri pernah mendebatkan siapa yang harus menyimpan pelat nomor cantik itu.
Pelat nomor itu kemudian dilelang pada tahun 1984 dengan harga 165 ribu dollar AS, sekitar Rp1,7 miliar. Ditebus oleh seorang mekanik yang tinggal di Ballarat, Australia.
Layaknya sebuah investasi, nilai pelat terus bertambah. Beberapa orang telah memiliki pelat nomor tersebut, yang terpasang pada mobil-mobil mewah. Yang terakhir terpasang di mobil Mercedes-Benz C43 Estate.
Ternyata pelat nomor cantik bagai benda bernilai di Victoria. Beberapa nomor lain juga nilanya tembus ratusan miliar rupiah, seperti angka "26" dijual 1,1 juta dollar Australia. Ada juga "101" ditaksir 510 ribu dollar Australia.
Tidak hanya di Australia, ternyata banyak pemilik kendaraan di dunia yang berani membayar mahal pelat nomor cantik. Terutama mobil mewah. Bahkan, ada pelat nomor termahal di dunia yang harganya hingga miliaran rupiah.
Tahun 2014 lalu, pelat nomor "25 O" terjual dengan harga 518.480 poundsterling, setara dengan Rp9,8 miliar di Inggris. Pelat nomor cantik itu dipasang di mobil Ferrari 250 SWB bekas Eric Clapton.
Ada juga pelat nomor cantik lain seperti "M1", "28", "F1", "D5", dan masih banyak lagi. Orang-orang rela membayar sangat mahal untuk pelat nomor cantik macam itu.
Untuk mengetahui ragam perkembangan peristiwa regional, nasional dan mancanegara terupdate, ikuti terus rubrik Berita Hari ini di warta harian Djawanews. Selain itu, untuk mendapatkan update lebih cepat, ikuti juga akun Instagram @djawanews.