Djawanews.com – Jika beberapa tahun yang lalu pasang GPS di motor matik atau sport akan membutuhkan biaya yang besar, kini di tahun 2020 lebih murah, bahkan dapat dilakukan sendiri di rumah.
Saat ini sudah terdapat berbagai varian GPS Tracker yang dijual di toko online, harganya pun bervariasi. Namun untuk kali ini Djawanews memakai GPS dengan harga Rp89.900 yang dijual di toko online. Jauh lebih murah dibanding GPS Garmin bukan?
Kelebihan dan Kekurangan Pasang GPS di Motor
Memiliki berat 0.25 kg, GPS motor berukuran kecil dan dapat ditempatkan di tempat-tempat tersembunyi di motor. Menariknya alat ini (dan kebanyakan yang dijual di pasaran dengan harga hampir sama) sudah dapat melacak posisi motor Anda secara real time.
GPS motor yang dipakai Djawanews layaknya sebuah modem, yang dapat dimasukkan kartu GSM. Saran terbaik adalah memilih nomor yang memiliki sinyal internet merata di seluruh Indonesia.
Cara kerja GPS motor sangat sederhanya ternyata, yang Anda butuhkan adalah smartphone kemudian ketika Anda mengirimkan pesan (SMS) ke nomor telepon GPS maka GPS akan kembali mengirimkan informasi koordinatnya.
Meskipun dibalik segala manfaat pasang GPS di motor, terdapat beberapa kekurangan diantaranya Anda harus membelikan pulsa atau paket data untuk nomor GPS motor Anda. Selain itu Anda harus pintar-pintar mencari celah agar tidak ada orang yang tahu jika motor Anda dipasangi GPS.