Djawanews.com – Menteri Sosial Juliari Batubara yang telah ditetapkan tersangka oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sebelumnya merupakan Direktur Utama PT Wiraswasta Gemilang Indonesia (WGI) yang memperkenalkan pelumas merk Pennzoil ke Indonesia.
Namun di akhir tahun 2010, eksistensi dari oli Pennzoil menghilang. Lantas apa faktor yang melatarbelangi hilangnya oli Pennzoil dari Indonesia?
Setelah menghilangnya Pennzoil, PT WGI sendiri ternyata fokus mengembangkan oli buatannya sendiri yaitu Evalube.
Pennzoil sendiri sudah dikenal para pecinta otomotif Tanah Air sejak masuk ke Indonesia pada tahun 1995. Sedangkan 15 tahun kemudian disuntik mati lantaran merk oli legendaris Amerika Sekitar tersebut pada tahun 2010 telah diakuisisi oleh Shell.
Pada waktu menjabat sebagai Dirut PT WGI Juliari menjelaskan jika Penzzoil sudah diambil alih oleh Shell mulai tahun 2003 dan semenjak itu pihak Shell menarik semua merk oli tersebut di seluruh dunia.
Ditariknya Pennzoil di Tanah Air, pada waktu itu tentunya sangat penguntungkan PT WGI lantaran dapat mengoptimalkan Evalube. Meskipun saat masih memasarkan Pennzoil, PT WGI sudah memproduksi oli Evalube dengan porsi 60 persen Evalube dan 40 persen Pennzoil.
Selain matinya oli Pennzoil di Indonesia dan kontribusi Juliari Batubara, simak artikel otomotif lainnya hanya di Warta Harian Nasional Djawanews. Ingin mendapatkan informasi cepat dan menarik? Jangan lupa ikuti Instagram @djawanewscom.