Djawanews.com – Mobil rapid test ini sangat menarik, selain murah juga memiliki kinerja dan peforma yang maksimal. Seperti apa? Simak artikel berikut ini.
Perlu diketahui, pemeriksaan rapid test dilakukan dengan cara mengambil sampel darah dan membutuhkan kontak fisik. Tim paramedis yang jemput bola atau datang ke satu lokasi pengambilan sudah umum di luar negeri, bagaimana di Indonesia?
Terbaru, modifikasi kabin Daihatsu Gran Max yang digunakan tim medis untuk rapid test mendapatkan sorotan. Para petugas medias dengan atribut APD lengkap dapat bekerja maksimal dan resiko tertular Covid-19 menjadi minim.
Modifikasi mobil Daihatsu Gran Max yang dilakukan oleh Baze Luxury Bus, kemudian menjadi sorotan.
“Iya jadi awalnya saya kok prihatin lihat paramedis datengin orang satu-satu untuk rapid test yang belum tentu semuanya sehat dan aman buat dia juga. Untuk itulah saya kepikiran bikin prototype mobile rapid test ini,” ungkap Bari Setiadi pemilik Baze Luxury Bus, dilansir dari Gridoto.
Daihatsu Gran Max hasil modifikasi Baze Luxury Bus tersebut menggunakan partisi kabin belakang yang memiliki dinding kaca plus glove khusus dan juga console box.
Mobil Daihatsu Gran Max yang sudah dimodifikasi kabinnya tersebut juga memiliki berbagai kelengkapan fitur tambahan, di antaranya AC tambahan dari Dometic, sekat kaca samping yang aman untuk proses registrasi, lemari penyimpanan, dan intercom dua arah.
“Mobil ini berguna untuk melindungi tim medis dari kemungkinan terkena virus corona pada saat kegiatan rapid test karena tim medis bertugas ada di dalam mobil, sedangkan peserta rapid test berada di luar mobil,” imbuh Bari.
Selain mobil rapid test hasil modifikasi Daihatsu Gran Max, masih banyak artikel menarik lainnya, ikuti terus hanya di Warta Harian Otomotif Djawanews.